Ngamen Dadakan di Pinggir Jalan, Ifan Seventeen Langsung Didatangi Polisi

Ifav Seventeen mengaku kaget khawatir ditangkap polisi.

Eleonora PEW
Senin, 18 Oktober 2021 | 18:55 WIB
Ngamen Dadakan di Pinggir Jalan, Ifan Seventeen Langsung Didatangi Polisi
Ifan Seventeen [Suara.com/Yuliani]

SuaraJogja.id - Ifan Seventeen menghebohkan penggemar gara-gara ngamen dadakan sampai polisi mendatanginya di pinggir jalan.

Momen Ifan Seventeen ngamen dadakan ini diketahui dari unggahan Instagram pribadinya, @ifanseventeen.

Bahkan gegara aksinya tersebut, vokalis yang satu ini sampai dihampiri polisi. Ia mengaku kaget dikira akan ditangkap polisi.

Aksi Ifan Seventeen berawal dari keisengannya mendengar pengamen jalanan yang niat cari uang. "Tiba-tiba ngide mau bantuin. Samperin deh walaupun deg-degan,". Ia yang melihat dari atas Hotel pun lantas turun dan membantu pengamen tersebut.

Baca Juga:Inovasi Kuli Menghalau Panas, Warganet: Kreativitas Tingkat Dewa

"Kirain mau ditangkep pak polisi! But anyway this is what I called, I’MPOSSIBLE MOVEMENT! Ga harus kaya biar bisa bantu sesama," ujar Ifan Seventeen.

Ifan Seventeen pun menyanyi dari sepi hingga suasana jadi ramai. Suami Citra Monica ini sampai kaget didatangi oleh Polisi. Rupanya, Polisi tersebut berniat menjaga Ifan Seventeen. "Sampai dijagain Polantas baik hati, tengkyu Pak," tulisnya.

Ifan Seventeen juga mengatakan jika dirinya dan pengamen sama-sama bekerja di industri musik. Dia pun memberikan beberapa lembar uang seratus ribuan. "Karena pada dasarnya aku dan teman-temanku ini sama pengamen kok. Sama-sama nyanyi dan dibayar. Beda tempat nyanyinya aja," ungkap Ifan Seventeen.

Ifan Seventeen pun menuliskan harapan soal industri musik Indonesia. "Kembali normal Industri Musik Indonesia," Wah, Ifan Seventeen ngamen dadakan sampai didatangi Polisi nih. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga:Wanita Ini Tak Suka Saus di Makanannya, Warganet Heran: Kok Bisa Kepikiran Nyuci Burger

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini