SuaraJogja.id - Sebuah video singkat yang memperlihatkan seseorang berbaju kuning mengamuk viral di media sosial. Tak sedikit yang menyebut bahwa pria mengamuk itu fans Malaysia yang kecewa usai timnya dihajar Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.
Dikutip dari akun TikTok @rizkyzulianda105 tampak dalam video seorang pria berbaju kuning mengamuk. Sambil mengeram ia mencopoti atribut yang menempel di tembok hingga membanting kursi dan barang-barang yang ada di dekatnya.
Sementara terlihat beberapa orang yang ada di ruangan itu, hanya terduduk memperhatikan pria yang mengamuk tersebut.
Dalam narasi yang ditempel dalam video itu tertulis Upin Ipin Kalah Malaysia 1 vs 4 Indonesia.
Baca Juga:Jelang Semifinal Piala AFF 2020, Timnas Diminta Hindari Kartu Kuning
Melihat narasi yang tertempel di video itu tak sedikit yang mengira bahwa pria berbaju kuning yang mengamuk itu merupakan fans Malaysia yang kecewa usai dibantai Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.
Belakangan diketahui bahwa video yang memperlihatkan pria berbaju kuning yang mengamuk itu ternyata merupakan video lawas.
Beberapa netizen menyebut bahwa video itu tak terkait dengan kekalahan Malaysia atas Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.
"Itu video lama njeer. Emang udah lama tadi yang punya video aslinya lewat beranda gue," kata Vi*****
Sementara itu, melihat dari berbagai akun media sosial sepak bola tanah air, euforia kemenangan Timnas Indonesia atas Malaysia di ajang Piala AFF 2020 masih kuat terasa.
Baca Juga:Semifinal Piala AFF 2020: Tatsuma Yoshida Akui Singapura Underdog, Indonesia Diunggulkan
Tak sedikit yang memuji kinerja anak asuhan Shin Tae-yong yang berhasil menang besar atas Malaysia.