SuaraJogja.id - Akun Tiktok @rrul2300 unggah video yang mengabadikan momen seorang pemotor yang tersasar sampai akan masuk ke gerbang Tol Pasteur.
Video tersebut diunggahnya pada Sabtu (30/04/2022) kemarin. Dalam video ini, tampak 2 orang perempuan yang berboncengan dengan menggunakan motor matic berwarna merah sedang dicegat oleh salah seorang penjaga gerbang tol.
Kejadian tersebut direkam oleh pengendara mobil yang berada pas di belakang pemotor ini.
Tampaknya kedua perempuan ini menggunakan Google Maps saat akan pergi ke tempat yang ditujunya. Hal ini diketahui karena si pembonceng motor tersebut berkendara sambil memegang gawainya.
Baca Juga:Salah Kirim, Pembeli Pesan 2 Pisang Nugget via Ojol Malah Dapat Modal Usaha
Sepertinya kedua pengendara ini belum pernah melewati wilayah tersebut sehingga tidak mengetahui dengan baik jalan yang seharusnya mereka lalui sebelum akhirnya masuk ke tol.
Dalam video tersebut juga terlihat ketika penjaga gerbang tol memberikan arahan kepada pemotor untuk putar balik. Ia sepertinya juga menunjukkan jalan yang seharusnya dilalui oleh kedua perempuan ini.
Pada akhir video, di saat kedua perempuan ini putar balik, si perekam video dan temannya membuka jendela mobilnya dan menyapa kedua perempuan tersebut.
"Hello..." sapanya.
Salah seorang perempuan yang mengendari motor kemudian malah meminta maaf atas kejadian yang menimpanya.
"Maaf, Kak," ucap perempuan pengendara motor.
- 1
- 2