Mengenang Kembali Sosok Bapak Bangsa Buya Syafii Maarif, Pakai Celana Tambalan hingga Berdesakan di KRL

Buya Syafii Maarif wafat saat menjalani perawatan di RS PKU Muhammadiyah Gamping

Galih Priatmojo
Jum'at, 27 Mei 2022 | 11:04 WIB
Mengenang Kembali Sosok Bapak Bangsa Buya Syafii Maarif, Pakai Celana Tambalan hingga Berdesakan di KRL
Ahmad Syafii Maarif atau akrab dipanggil Buya Syafii - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

SuaraJogja.id - Indonesia hari ini berduka. Cendekiawan muslim dan juga negarawan Buya Syafii Maarif wafat

Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Syafii Maarif wafat saat menjalani perawatan di RS PKU Muhammadiyah Gamping.

Sebagai sosok negarawan, Buya Syafii Maarif dikenal sebagai pribadi yang sangat sederhana. Ia beberapa kali tertangkap kamera oleh publik menjalani aktivitas dengan mengayuh sepeda hingga kedapatan memakai celana yang ditambal.

Salah satunya sempat diunggah oleh akun twitternya Budhi Hermanto beberapa waktu lalu. Di mana ia mengunggah video mengenai sosok Buya Syafii Maarif yang mengayuh sepeda memakai topi merah.

Baca Juga:Buya Syafii Maarif Meninggal Dunia, Mahfud MD: Umat Islam dan Bangsa Indonesia Kehilangan Tokoh Besar

Sosoknya yang sederhana nyaris tak dikenali sebagai salah satu ulama besar yang bahkan dijuluki sebagai bapak bangsa dari Muhammadiyah.

Budhi Hermanto yang kala itu menaiki mobil di belakangnya mengaku sungkan untuk menyalip sang ulama.

"Saya gak berani menyalip pengendara sepeda bertopi merah ini, ketemu di kompleks perumahan nogotirto, semoga beliau selalu diberi kesehatan, berkah," tulisnya.

Unggahan Budhi Hermanto itupun menarik perhatian banyak netizen. Tak sedikit yang memuji sikap sederhana Buya Syafii Maarif.

Potret sederhana Buya Syafii Maarif nyatanya bukan kali ini saja mengundang perhatian. Sebelumnya sejumlah potret pendiri Maarif Institute yang tampil tanpa kemewahan juga sempat jadi perbincangan.

Baca Juga:Sebelum Meninggal Dunia, Kondisi Kesehatan Buya Syafii Maarif Sempat Dikabarkan Membaik

Memakai celana yang ditambal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak