Tegur Dua Gadis karena Tak Pakai Masker di Kereta, Petugas Pria Ini Malah Bikin Salting Warganet

Ikut terekam di video TikTok dua gadis ini, warganet malah menyoroti ketampanan kondektur yang melintas di gerbong kereta api tersebut.

Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 29 Juli 2022 | 14:52 WIB
Tegur Dua Gadis karena Tak Pakai Masker di Kereta, Petugas Pria Ini Malah Bikin Salting Warganet
Tangkapan layar seorang kondektur kereta bikin salting saat menegur penumpangnya. (TikTok/@akugitakkkk)

SuaraJogja.id - Biasanya, perjalanan yang cukup panjang dengan menggunakan mode transportasi kereta api terasa sangat menyenangkan dengan sajian pemandangan yang memanjakan mata. Tidak heran jika warganet yang aktif di media sosial seperti TikTok, sering membuat berbagai konten estetik selama perjalanan menggunakan kereta api.

Hal yang sama dilakukan oleh dua gadis yang sedang dalam perjalanan dan memutuskan untuk membuat konten di kereta api. Di video yang diunggah oleh akun @akugitakkkk pada Kamis (28/7/2022) gadis-gadis ini meletakkan HP miliknya untuk merekam aksi keduanya selama berada di dalam kereta api.

Kedua gadis ini lalu dikejutkan dengan kejadian tidak terduga. Karena masih dalam masa pandemi dan peraturan dari pemerintah, dua gadis ini lalu ditegur oleh seorang kondektur yang melintas dan langsung meminta keduanya untuk selalu mengenakan masker saat sedang berada dalam gerbong kereta api.

Ikut terekam di video TikTok dua gadis ini, warganet malah menyoroti ketampanan kondektur yang melintas di gerbong kereta api tersebut. Mengenakan sergam lengkap berwarna hitam dengan topi layaknya kondektur kereta api pada umumnya, petugas ini nampak menawan walaupun separuh dari wajahnya tertutup masker.

Baca Juga:Temani Ayang Sidang Lewat Video Call, Warganet: Ikutan Salting

Usai ditegur karena tidak menggunakan masker selama berada dalam gerbong kereta api api, kedua gadis ini langsung buru-buru memasang masker. Berhasil merekam momen unik itu, video pertemuan dua gadis ini dengan kondektur tampan ini langsung menuai komentar-komentar dari warganet yang ikut terpesona dengan sosok kondektur ini.

"Panik pas kondektur lewat, tapi kenapa kondektur pada ganteng-ganteng yakk jadi kangen naik kereta api" tulis TikTok @adheliaarieani.

"Gue juga suka liat yang pake seragam gitu di kereta api, cakep," tambah @najwahnn.

Fokus ke kondektur yang melintas di gerbong kereta api sambil menatap ke arah kamera gadis tersebut, beberapa warganet juga mengaku salah tingkah melihat sosok petugas ini.

"Mba gua puter berkali kali videonya sambil senyum senyum gua wkwkwk" tulis @ewd388.

Baca Juga:Ayu Ting Ting Digombalin Sahrul Gunawan Sampai Salting, Disebut Jadi Calon Ibu Wakil Bupati

"Dia tu cuman ngeliat ke arah kamera bukan ngelirik gue, kenapa gue salting" tambah akun TikTok @dewiretno0407.

Tonton di sini videonya.

Kontributor : gabrella seilatuw

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak