Tunggu Lawan di Semifinal Piala AFF U-16, Bima Sakti: Kita Enggak Pilih-pilih

Untuk target sendiri, kata Bima Sakti, mencapai final Piala AFF U-16 dan kemudian juara dalam turnamen ini.

Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Minggu, 07 Agustus 2022 | 11:32 WIB
Tunggu Lawan di Semifinal Piala AFF U-16, Bima Sakti: Kita Enggak Pilih-pilih
Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti. [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]

Sebagai informasi Vietnam masih harus menunggu kabar dari Grup C untuk memastikan apakah mereka bisa mengikuti jejak Indonesia melalui jalur peringkat kedua terbaik fase grup atau tidak.

Grup C Piala AFF U-16 2022 itu masih ada Malaysia yang mengantongi empat poin, Myanmar sama empat poin dan Kamboja tiga poin. Tiga tim itu masih berpeluang untuk melaju ke semifinal.

Pertandingan terakhir Grup C sendiri akan dilaksanakan pada Senin pekan depan yang mempertemukan Myanmar dengan Kamboja dan Malaysia berhadapan dengan Australia. Jika Myanmar dan Malaysia sama-sama menang, maka Vietnam tersingkir.

Sebaliknya, kalau hanya salah satu dari tiga negara itu menundukkan lawannya, maka peluang Vietnam ke empat besar masih terbuka.

Baca Juga:Lolos ke Semifinal Piala AFF, Bima Sakti Berharap Suporter Kembali Ramaikan Stadion Dukung Timnas U-16 Indonesia

Peringkat kedua terbaik fase grup dipastikan tidak berasal dari Grup B karena dalam grup ini maksimal poin yang dikumpulkan runner up-nya adalah lima poin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak