SuaraJogja.id - Ada-ada saja kelakuan anak SMA zaman sekarang seperti dalam tayangan video 42 detik ini. Saat akan ditilang polwan, siswa SMA berbehel itu dengan percaya diri mengaku sedang PDKT dengan cewek yang diboncengnya.
Dari video yang dibagikan akun Twitter @ndagels tersebut, pria yang mengendarai motor itu berhenti tepat di depan seorang polwan. Diketahui, laki-laki ini tidak menggunakan helm saat mengendarai motor bersama cewek yang disebutnya pacar.
"Adik sama siapa tadi?" tanya Polwan tersebut.
"Pacar," jawab pelajar SMA tersebut.
Baca Juga:Konser Cinta Leslar Bersemi Kembali Viral di Media Sosial, Indosiar Berikan Klarifikasi
"Oh pacarnya. Kok pacarnya nggak mau ke sini," timpal Polwan.
"Belum pacaran baru dekat doang," jawab Siswa SMA itu.
"Oh baru pdkt. Oh masih proses. Adiknya panggil ke sini. Jadi saya ngomongnya tidak dua kali," kata Polwan itu meminta siswa SMA itu memanggil cewek yang diboncengnya.
Saat mendekat Polwan itu bertanya kepada cewk tersebut, "Lagi PDKT ya Dik?"
Berharap dapat jawaban gembira dari perempuan tersebut, balasannya bikin hati laki-laki ini gundah.
Baca Juga:Masih Siswa SMA, MA Ditangkap Karena Bisnis Jual Beli Ganja di Samarinda
"Temen, temen kelas," jawab siswi SMA tersebut.
- 1
- 2