Meski Sakit, Djoko Pekik Diketahui Sang Anak Masih Produktif Melukis

Djoko Pekik menggelar pameran hanya dalam waktu sehari pada 16 Agustus 1998 bertajuk "Berburu Celeng" di BBY.

Muhammad Ilham Baktora
Sabtu, 12 Agustus 2023 | 18:52 WIB
Meski Sakit, Djoko Pekik Diketahui Sang Anak Masih Produktif Melukis
Para pelayat mendatangi rumah duka almarhum Djoko Pekik di Sembungan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Sabtu (12/8/2023) sore. [Kontributor Suarajogja.id/Putu Ayu Palupi]

SuaraJogja.id - Djoko Pekik dikenal sebagai maestro lukis Indonesia. Meski mengalami sakit dan harus duduk di kursi roda, seniman ini masih produktif dalam melukis.

"Awal tahun lalu masih sempat melukis beberapa lukisan, tiga atau empat lukisan," ujar putera sulung Djoko Pekik, Gogor Bangsa di rumah duka Sembungan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Sabtu (12/8/2023) sore.

Ayahnya tersebut, menurut Gogor memang sangat mencintai profesinya sebagai pelukis. Tak hanya ikut berpameran bersama pelukis-pelukis lain, seniman lintas jaman itu bahkan sempat menggelar beberapa kali pameran tunggal.

Terakhir pada Maret 2022 lalu, Djoko Pekik menggelar pameran tunggal di Bentara Budaya Yogyakarta (BBY). Merespon pandemi COVID-19, Pekik memilih tajuk "Pameran Gelombang Masker".

Baca Juga:Maestro Djoko Pekik Meninggal Dunia, Pihak RS Panti Rapih: Terjadi Penurunan Kesadaran

Pameran itu mengulang kegiatan serupa 25 tahun sebelumnya. Djoko Pekik menggelar pameran hanya dalam waktu sehari pada 16 Agustus 1998 bertajuk "Berburu Celeng" di BBY.

"Saat itu [1998] kan situasi tujuh belasan [reformasi]. Ayah saya hanya punya waktu satu hari untuk berpameran di bentara. Ayah saya mungkin ada sekitar tujuh kali menggelar pameran tunggal, selebihnya bersama seniman lainnya," ujarnya.

Sepengetahuan Gogor, Djoko Pekik sempat membuat lukisan gambar dirinya pada tahun lalu. Lukisan tersebut sudah terjual.

"Lukisan gambar dirinya sudah dibeli kolektor," jelasnya.

Gogor mengaku tidak mendapatkan pesan khusus sebelum Djoko Pekik meninggal. Ayahnya juga tidak memiliki rencana pameran dalam waktu dekat.

Baca Juga:Disemayamkan di Rumah Duka Bantul, Jenazah Djoko Pekik Dibawa Lewati Malioboro serta Singgah di Rumah Lama

"Tidak ada pesan khusus, hanya saja bapak memang suka sekali lewat Malioboro. Karenanya tadi saat [jenazah] dibawa ke rumah, lewat Malioboro dan rumah yang di kota," imbuhnya.

Rencananya Djoko Pekik akan dimakamkan di makam seniman Girisapto Imogiri pada Minggu (13/8/2023) siang sekitar pukul 13.00 WIB. Para seniman pun berencana menggelar acara pelepasan Djoko Pekik.

Kontributor : Putu Ayu Palupi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini