Pembacokan di Bantul gegara Mata Melotot Viral, Polisi Beberkan Kronologi dan Pemicunya

Saat itu pelaku merasa jika korban memelototi dirinya sehingga membuat pelaku naik pitam.

Muhammad Ilham Baktora
Senin, 11 September 2023 | 18:15 WIB
Pembacokan di Bantul gegara Mata Melotot Viral, Polisi Beberkan Kronologi dan Pemicunya
Petugas Polsek Kasihan menunjukkan beberapa alat bukti pembacokan yang sempat terjadi di Jalan Bugisan, Bantul, Senin (11/9/2023). [Kontributor Suarajogja.id/ Julianto]

"Celurit itu selalu dibawa pelaku untuk berjaga-jaga, bukan sengaja disiapkan untuk membacok korban. Pelaku selalu membawa celurit karena sering berjualan sampai menjelang pagi," terang dia.

Selain karena selama ini merasa terancam, pelaku spontan melakukan pembacokan karena saat itu pikirannya tengah pusing akibat banyak persoalan. Pelaku tidak bisa mengendalikan emosi lantaran tatapan sinis dari korban saat melintas di depan gerobak martabak pelaku.

Akibat peristiwa ini, korban mengalami sejumlah luka bacok di bagian telapak tangan kanan, kepala dan dada. Karena luka yang cukup parah, korban harus menjalani perawatan intensif di RS PKU Muhammadiyah, Gamping.

Meski pelaku merasa dirinya pernah terancam namun menurut keterangan dari korban, dirinya tidak mengakui telah mengancam pelaku dan menampik keterangan yang diberikan pelaku kepada polisi.

Baca Juga:Viral Aksi Pembacokan di Bantul Diwarnai Kejar-kejaran hanya Gegara Mata Melotot

"Saat ini proses hukumnya sudah berjalan dan tersangka sudah kami tahan di rutan sementara Polsek Kasihan," ujarnya.

Saat ini proses hukum atas kasus ini masih berjalan. Pihaknya telah mempersiapkan berkas-berkas perkara untuk dilimpahkan ke jaksa penuntut umum (JPU) PN Bantul.

Kontributor : Julianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak