Viral Cahaya Misterius Terbang di Atas Langit Yogyakarta, BMKG Beri Penjelasan

Sebelumnya viral cahaya misterius terbang di atas langit Yogyakarta yang dikira santet

Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Jum'at, 15 September 2023 | 11:00 WIB
Viral Cahaya Misterius Terbang di Atas Langit Yogyakarta, BMKG Beri Penjelasan
Gambaran cahaya misterius yang melintas di langit Yogyakarta, Kamis (14/9/2023) malam. [merapi_uncover/ Instagram]

SuaraJogja.id - Viral di media sosial unggahan tentang cahaya misterius yang terlihat melintas di beberapa wilayah di Yogyakarta pada Kamis (14/9/2023) malam tadi. Informasi itu disebarkan oleh akun @merapi_uncover pada Kamis malam pukul 11.26 WIB.

Dalam unggahannya disebutkan bahwa di langit terlihat cahaya misterius berwarna merah kekuningan. Cahaya yang terbang disertai semburat itu meluncur dari langit selatan menuju ke arah utara.

Sejumlah warga di beberapa wilayah Yogyakarta sempat mengabadikan momen tersebut. Pasalnya cahaya misterius tersebut terlihat dari di wilayah Sleman hingga Kulon Progo.

Dikonfirmasi mengenai hal ini, Kepala Stasiun Meteorologi BMKG Yogyakarta Warjono mengaku pihaknya tidak melakukan pengamatan secara langsung terkait fenomena itu. Namu memang diduga cahaya itu merupakan meteor atau kerap disebut bintang jatuh.

Baca Juga:Bak Karnaval, Begini Suasana Pernikahan di Pasar Ngijon Yogyakarta

"Kalau pengamatan langsung dari BMKG kita belum ada ya tapi untuk melihat dari kejadian itu, itu adalah sebuah meteor yang jatuh atau istilahnya bintang jatuh," kata Warjono saat dihubungi, Jumat (15/9/2023).

Disampaikan Warjono, tidak diketahui lokasi secara pasti jatuhnya benda luar angkasa tersebut. Namun biasanya meteor itu kemungkinan besar sudah habis sebelum memasuki bumi.

"Iya yang masuk ke atmosfer. Kalau untuk pengamatan langsung kami enggak ada tapi dari media sosial yang kami lihat itu adalah benda langit yang jatuh, meteor atau bintang jatuh yang terlihat, biasanya benda ini enggak sampai di bumi, biasanya sudah habis," terangnya. 

Menurutnya fenomena ini merupakan hal yang biasa terjadi. Namun memang tidak semua orang berkesempatan melihat secara langsung mengingat kejadian yang cepat.

"Ya wajar aja sih kalau bintang jatuh itu, memang biasa kelihatan besar. Hal yang biasa lah kalau meteor," tandasnya. 

Baca Juga:Sambangi UGM, Erina Gudono Pede Pakai Sandal Mewah 14 Kali UMR Yogyakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini