UNISI Hotel Malioboro Sambut Direktur Baru, Siap Hadapi Tantangan Perhotelan

Hepi Wahyuningsih, secara resmi lengser dan digantikan oleh Direktur baru, Dedi R Yusma.

Muhammad Ilham Baktora
Kamis, 05 Juni 2025 | 16:55 WIB
UNISI Hotel Malioboro Sambut Direktur Baru, Siap Hadapi Tantangan Perhotelan
Serah terima jabatan Direktur baru di UNISI Hotel Malioboro Yogyakarta. (dok.Istimewa)

SuaraJogja.id - UNISI Hotel Malioboro Yogyakarta resmi melaksanakan acara serah terima jabatan Direktur PT Unisia Kreasi Sejahtera pada Senin (2/6/2025) kemarin.

Posisi direktur yang sebelumnya dijabat oleh Hepi Wahyuningsih, kini secara resmi diserahkan kepada Dedi R Yusma.

Acara ini berlangsung khidmat di UNISI Hotel Malioboro dan dihadiri oleh jajaran pimpinan Yayasan Badan Wakaf UII, Komisaris, kepala departemen (HOD), serta seluruh staf.

Dalam sambutannya, Ibu Hepi menyampaikan apresiasi atas kepercayaan dan kerja sama selama masa jabatannya.

Baca Juga:Malioboro Makin Ketat, Ratusan Perokok Kena Sanksi, Wisatawan Luar Daerah Mendominasi

"Merupakan kehormatan besar bagi saya dapat mengemban amanah ini. Saya yakin di bawah kepemimpinan baru Bapak Dedi R Yusma, UNISI Hotel Malioboro akan terus berkembang dan mencapai kemajuan yang berkelanjutan," ujar Hepi melalui keterangan tertulisnya.

Sementara itu, dalam pidato perdananya sebagai Direktur baru, Bapak Dedi R Yusma menegaskan komitmennya untuk meneruskan visi dan misi yang telah dirintis sebelumnya.

"Bagi saya, kepemimpinan bukan sekadar jabatan. Ini adalah soal melayani, mendengar, bertindak, dan berkarya demi kemajuan bersama," ungkapnya.

Acara serah terima jabatan di UNISI Hotel Malioboro ditutup dengan penandatanganan berita acara resmi serta sesi foto bersama seluruh undangan.

Momen ini diharapkan menjadi titik awal penyegaran organisasi sekaligus memperkuat semangat kolaborasi untuk menghadapi tantangan dunia perhotelan ke depan.

Baca Juga:Solusi Anti Pesing Malioboro, Wali Kota Jogja Cari Cara Antisipasi Terbaik

Okupansi Hotel di Jogja

Menjelang libur Idul Adha 2025, sektor pariwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menunjukkan dinamika yang menarik.

Meskipun terjadi peningkatan kunjungan wisatawan, tingkat hunian hotel tidak sepenuhnya mencerminkan lonjakan tersebut.

Kunjungan Wisatawan Meningkat Signifikan

Dinas Pariwisata DIY mencatat bahwa selama periode libur Lebaran 2025, jumlah kunjungan wisatawan mencapai 1.459.542 orang, melampaui target yang ditetapkan sebesar 1,1 juta kunjungan.

Angka ini menunjukkan peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya yang mencatat 1.037.319 kunjungan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak