Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Jum'at, 03 Januari 2020 | 14:20 WIB
Jenazah Ketua PP Muhammadiyah, Yunahar Ilyas untuk sementara disemayamkan di Kantor PP Muhammadiyah, di Jalan Cik Di Tiro No. 23, Yogyakarta, Jumat (3/1/2020). [Putu Ayu Palupi / Kontributor]

SuaraJogja.id - Berpulangnya Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah sekaligus Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (Waketum MUI) Pusat Yunahar Ilyas meninggalkan duka bagi masyarakat luas.

Yunahar Ilyas meninggal dunia pada Kamis (02/01/2020) pukul 23.47 WIB di RSUP Dr Sardjito setelah kondisinya kritis dan harus masuk ICU.

Ketua PP Muhammadiyah Agus Taufiqurrahman mengungkapkan, saat dirawat di rumah sakit, rencananya Yunahar akan menjalani operasi cangkok ginjal. Namun tiba-tiba kondisi fisiknya menurun dan harus dirawat di ICU.

Jenazah Yunahar dikebumikan di Makam KH Ahmad Dahlan Jalan Karangkajen, Kelurahan Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta, pada pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Komunitas Offroad Bantu Evakuasi Kendaraan yang Bertumpuk di PGP Bekasi

Sebelum itu, jenazah disemayamkan di Kantor PP Muhammadiyah Yogyakarta pada dan pada pukul 10.30 WIB dilaksanakan pelepasan jenazah di Masjid Gedhe Kauman.

Para pelayat pun berdatangan di Masjid Gedhe Kauman, termasuk sejumlah tokoh Muhammadiyah. Di antaranya Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sekaligus Ketua Majelis Pustaka dan Informasi PP Muhammadiyah Muchlas MT.

Selain itu, ungkapan belasungkawa juga disampaikan para tokoh melalui media sosial. Berikut lima di antaranya:

1. Dahnil Anzar Simanjuntak

Juru Bicara Menhan Prabowo Subianto sekaligus Mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini menilai Yunahar sebagai ulama yang pengajiannya selalu mencerahkan.

Baca Juga: Diam-diam ke Waduk Pluit Usai Banjir, Jokowi: Ini Alat Enggak Jalan ya?

"Indonesia kembali berduka, kita kehilangan Ulama nan lurus, Buya Prof Yunahar Ilyas. Beliau adalah Wakil Ketua Umum MUI dan juga ulama Muhammadiyah. Ulama ahli tafsir Al-Qur'an ini adalah salah satu ulama yang buku-bukunya rajin saya baca, pengajian-pengajiannya selalu mencerahkan," cuit @Dahnilaznar.

2. Haedar Nashir

Melalui akun Twitter-nya, sang Ketua Umum PP Muhammadiyah menyampaikan doa bagi Yunahar Ilyas.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Muhammadiyah kehilangan Prof Yunahar Ilyas. Semoga almarhum husnul khatimah dan diterima di sisi Allah SWT," tulis @HaedarNs.

3. Anis Matta

Sama seperti Dahnil, Mantan Presiden PKS Anis Matta juga membeberkan kesannya pada Yunahar semasa hidup.

"Saya merasakan duka yang sangat mendalam atas wafatnya salah satu putra terbaik bangsa, Prof Dr Yunahar Ilyas (Ketua PP Muhammadiyah & Wakil Ketua MUI Pusat). Semoga ALLAH SWT menerima amal-amalnya, mengampuni dosa-dosanya, & menempatkannya di tempat yang mulia di sisiNya," cuit @anismatta.

4. Hidayat Nur Wahid

Ungkapan belasungkawa yang disertai doa disampaikan pula melalui media sosial oleh Wakil Ketua MPR HNW.

"Kami berduka cita atas berpulangnya Buya Prof DR Yunahar Ilyas, LC MAg. Semoga Allah karuniakan husnul khatimah & aljannah, bersama para awliyaa syuhadaa. Dan kita yang ditinggalkan dikaruniai ikhlas dan kemampuan untuk lanjutkan dakwah dan perjuangannya. InnaaliLlahi...@muhammadiyah," kicau @hnurwahid.

5. Tifatul Sembiring

Doa dan dukacita atas kepergian Yunahar diungkapkan pula oleh Mantan Menkominfo Tifatul sembiring. Pada cuitannya, ia menuliskan, "Innalillahi wa inna ilaihi raji'uun. Allahummagh firlahu warhamhu wa'afihi wa'fu'anhu waj'al jannata matswaahu wawassi' madkhalahu wa khaffif hisaabuhu Ya Arhamar rahimiin.."

Load More