SuaraJogja.id - Sempat landai, penambahan kasus positif COVID-19 yang cukup signifikan kembali terjadi di DIY. Sebanyak delapan polisi Polda DIY dinyatakan positif COVID-19, Jumat (12/06/2020).
Dari kedelapan polisi itu, dua di antaranya dari Bantul, yakni kasus 256, laki laki 36 tahun dan kasus 261, laki-laki 36 tahun. Sedangkan empat polisi lain dari Sleman, yang terdiri dari kasus 257, laki-laki 39 tahun; kasus 258, laki-laki 37 tahun; kasus 259, laki-laki 34 tahun; dan kasus 260, laki-laki 33 tahun. Dua orang lainnya dari Kota Jogja, antara lain kasus 262, laki-laki 35 tahun dan kasus 263, laki-laki 34 tahun.
"Riwayat kasus 256 sampai 263 merupakan hasil tracing kontak Polda DIY," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Penangan COVID-19 Pemda DIY Berty Murtiningsih saat dikonfirmasi SuaraJogja.id, Jumat Sore.
Menurut Berty, berdasarkan informasi dari RS rujukan, sebagian besar polisi merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG). Mereka adalah siswa Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) Lemdikpol Sukabumi yang melanjutkan pendidikan di SPN Selopamioro Bantul.
Kasus ini tengah ditelusuri Dinkes kabupaten/kota. Namun, dimungkinkan penularan terjadi karena ada satu kasus polisi yang positif COVID-19 dari para siswa yang ada di SPN.
"Sehingga semuanya dilakukan RDT dan swab. Keterangan dari RS, dari tracing masal di SPN, RDT reaktif 9 orang dan swab positif 8 orang," jelasnya.
Selain delapan polisi, dua orang yang memiliki riwayat dari luar kota juga dinyatakan positif COVID-19. Satu di antaranya kasus 255, laki-laki 25 tahun asal Sleman, yang punya riwayat pulang dari Demak. Satu pasien lain adalah kasus 264, laki-laki 36 tahun asal Bantul, yang punya riwayat perjalanan dari Surabaya.
"Sehingga total kasus positif COVID-19 di DIY menjadi sebanyak 262 kasus," ujarnya.
Secara terpisah, Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto mengiyakan munculnya kasus positif COVID-19 dari Polda DIY. Yuliyanto menjelaskan, awalnya sebanyak 19 siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) yang baru kembali dari Sukabumi dilakukan rapid test di di SPN Selopamioro. Hasilnya, 14 orang non-reaktif dan lima orang reaktif.
Baca Juga: Hasil Autopsi: George Floyd yang Dibunuh Polisi Positif Virus Corona
"Dari lima reaktif dilakukan swab, hasilnya negatif semua," jelasnya.
Rapid test kedua dilakukan sekitar dua minggu dari rapid test pertama. Hasilnya, 16 orang non-reaktif dan 3 orang reaktif. Dari tiga orang yang reaktif, kemudian diswab dan hasilnya satu orang positif COVID-19.
"Sehingga satu orang yang positif dirawat di RS Bhayangkara. Saat ini sudah sembuh," jelasnya.
Rapid test ketiga dilakukan lagi dan hasilnya sembilan orang reaktif. Kemudian mereka di-swab, dan hasilnya delapan orang positif COVID-19 . Mereka saaat ini sudah diisolasi di RS Bhayangkara.
"Mereka semua polisi aktif," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Pedagang Ikan Purworejo Positif, 13 Warga Kulon Progo Akan Ikut Rapid Test
-
Tertular Pedagang Ikan, 3 Warga DIY Positif COVID-19
-
Baru Sehari Semua Pasien Sembuh, Muncul 1 Kasus Covid-19 di Kulon Progo
-
Kurva Covid-19 di DIY Menurun, Pakar Epidemiologi: Jangan Buru-Buru
-
Dua Hari Berturut-turut Tak Ada Kasus Positif COVID-19 Baru di DIY
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Dompet Digitalmu Bisa Penuh, Ini Cara Aman & Efektif Klaim DANA Kaget
-
Penghormatan Terakhir, Raja Keraton Jogja, Sultan HB X Dijadwalkan Melayat Paku Buwono XIII Besok
-
Pemakaman PB XIII di Imogiri: Menguak Kisah Kedhaton yang Belum Selesai
-
Pemakaman PB XIII Digelar di Imogiri, Abdi Dalem Mulai Siapkan Keranda dan Liang Lahat
-
Gunung Merapi Luncurkan 9 Kali Awan Panas Sejak kemarin, Jarak Terjauh Capai 2,5 Kilometer