SuaraJogja.id - Akhir tahun ini dua wilayah di Gunungkidul diprediksi dilewati badai La Nina. Di samping itu, kabar meninggalnya penjual ronde yang baru buka di Alun-Alun Utara juga cukup menyedot perhatian warga.
Selain itu, di hari pertama Malioboro ditutup untuk kendaraan bermotor, Selasa (3/11/2020) kemarin, PKL dan pengendara sepeda motor kebingungan dengan pengalihan arus. Sementara itu, di tengah maraknya wacana pemboikotan produk Prancis, suatu desa di Madura memberi "ancaman" hukuman yang cukup menjadi sorotan dalam surat imbauannya.
Tak kalah menarik, para pengguna media sosial cukup dihebohkan dengan pertemuan Dimas si pedagang bakso dengan Raffi Ahmad setelah keduanya dianggap mirip. Berikut SuaraJogja.id merangkum lima berita terpopuler dari Selasa (3/11/2020) kemarin:
1. Dua Wilayah di Gunungkidul Ini Diprediksi Bakal Dilewati Badai La Nina
Baca Juga: Viral Video Boikot Produk Prancis, Ratusan Dos Air Mineral Dibuang di Kukar
Dua wilayah di Gunungkidul diprediksi bakal dilewati oleh badai La Nina di akhir tahun ini.
Dua wilayah tersebut yakni Kalurahan Gading dan Kalurahan Bandung Kapanewon Playen.
2. Viral Desa di Madura Boikot Produk Prancis, Pelanggar Ludes di Api Membara
Baca Juga: Heboh Boikot Produk Prancis, Nama Hotman Paris Dibawa-bawa
Seruan protes terhadap Prancis lantaran kontroversi pembuatan dan penyebaran karikatur Nabi Muhammad turut digaungkan sebuah desa di Madura.
Protes yang ditunjukkan dengan pemboikotan produk-produk Prancis itu tertuang dalam surat berkop Kepala Desa Panaguan, Kecamatan Proppo, Pemerintah Kabupaten Pamekasan yang kini telah tersebar luas di media sosial.
3. Baru Buka, Penjual Wedhang Ronde Ditemukan Tewas di Alun-alun Utara
Warga serta pengunjung di kawasan Alun-alun Yogyakarta dikejutkan dengan meninggalnya seorang pedagang wedhang ronde. Korban berjenis kelamin pria itu bernama Ngadiran Sudi Utomo (66).
Hal itu dibenarkan oleh Kabag Humas Polresta Yogyakarta, AKP Sartono saat dihubungi wartawan. Peristiwa terjadi pada Senin (2/11/2020) malam.
4. Bertemu Raffi Ahmad, Dimas Pedagang Bakso Gemetar Lihat Rumahnya
Seorang pedagang bakso viral setelah wajahnya disebut mirip dengan salah satu artis terkaya di tanah air, Raffi Ahmad.
Belakangan si tukang bakso yang bernama Dimas Ramadhan itu dipertemukan langsung dengan Raffi Ahmad.
5. Malioboro Khusus Pedestrian, Pemotor dan PKL Kebingungan Pengalihan Arus
Malioboro mulai diujicoba menjadi kawasan pedestrian, Selasa (3/11/2020) sekitar pukul 11.30 WIB. Kendaraan bermotor yang biasanya melewati kawasan tersebut dilarang melintas kecuali Trans Jogja, ambulans, bentor, dan petugas kebersihan.
Uji coba pedestrian Malioboro, yang diberlakukan selama dua minggu ke depan ini, dalam rangka mendukung kawasan Malioboro sebagai bagian sumbu imajiner yang diajukan ke UNESCO sebagai warisan budaya dunia. Dari hasil kajian ahli, kawasan Malioboro perlu ditata menjadi kawasan pedestrian.
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Banyak Aduan Tidak Ditindaklanjuti, Front Masyarakat Madani Laporkan Bawaslu Sleman ke Ombudsman DIY
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci
-
Mary Jane Bisa Kumpul Keluarga, Buat Pesan Menyentuh sebelum Keluar dari Lapas Jogja
-
Menteri LH Marah soal Sampah, 5 Truk dari Jogja Tertangkap Basah Buang Limbah di Gunungkidul