SuaraJogja.id - Nasib sial dialami oleh seorang pria asal Tasikmalaya, Jawa Barat saat berlibur ke Pantai Parangkusumo, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Pria 28 tahun yang kini berdomisili di Desa Ngreden, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten kehilangan tas berisi uang tunai Rp1,5 juta beserta surat dan identitas penting lainnya.
Korban kehilangan, Dadun Mulyana (28) saat dihubungi SuaraJogja.id mengatakan bahwa peristiwa apes yang menimpanya terjadi pada Minggu (15/11/2020). Saat itu dirinya berada di Pantai Parangkusumo bersama 3 karyawannya.
"Hilang hari Minggu saat kami di pantai (Parangkusumo). Jadi saya bersama karyawan berencana berakhir pekan ke Yogyakarta mengendarai mobil pribadi. Setelah sampai di pantai kami melihat pantai dan ternyata pantai ini tidak cocok untuk nongkrong. Sehingga kami hanya sebentar dan melanjutkan perjalanan lagi," kata Dadun melalui sambungan telepon, Selasa (17/11/2020).
Pria yang memiliki usaha ayam goreng di Klaten ini berangkat dari tempat tinggalnya Sabtu (14/11/2020) pukul 20.00 wib. Sesampainya di Pantai Parangkusumo mereka berbincang-bincang sesaat dan pukul 00.00 wib memutuskan pulang.
Baca Juga: Enam Warga Parangtritis Positif Covid-19, 5 Pasien Tinggal Seatap
"Kondisi saya sudah sangat lelah sampai tertidur di dalam mobil. Karyawan saya yang menyetir pulang ke rumah (Klaten). Tetapi saat sampai di Klaten sekitar pukul 04.30 wib, tas yang saya bawa hilang. Padahal ada uang tunai di dalamnya," ujar dia.
Dadun tak begitu ingat apakah dirinya membawa tas tersebut atau tidak ketika turun dari mobil. Namun, ia mengingat jika tas jenis slempang berada di sebelahnya saat hendak pulang.
"Saya tak begitu ingat apakah ada di dalam mobil atau tertinggal di dekat pantai (tas miliknya). Tetapi handphone saya masih saya pegang. Padahal sempat saya masukkan juga ke dalam tas," kata dia.
Mengetahui tasnya hilang, Dadun kembali ke pantai Parangkusumo. Ia menghubungi penjaga pantai dan juru kunci pantai untuk menanyakan tas dia yang hilang.
"Akhirnya jam 08.00 wib saya kembali lagi ke pantai. Saya datangi penjaga pantai tetapi tidak ada laporan atau menitipkan tas yang tertinggal. Akhirnya saya memutuskan melapor ke pihak berwenang," kata Dadun.
Baca Juga: Curi Motor Saat Korban Terlelap, Buruh Resto Asal Bantul Diringkus Polisi
Meski bersama dua karyawannya, Dadun tak mau menuduh rekan kerjanya yang saat itu menemani berlibur. Kendati demikian dia menyerahkan kasus ini ke kepolisian terdekat.
Berita Terkait
-
Masih Soal Daging Rendang Willie Salim Hilang, Kini Ustaz Abdul Somad Sebut Kejadian Ini Konspirasi
-
Sempat Tak Ada Kabar Usai Aksi Tolak Revisi UU TNI, YLBHI Pastikan Lorra Vedder Aman
-
Niat Bikin Konten Masak Rendang di Palembang, Daging 200 Kg Willie Salim Hilang Diserbu Warga
-
32 Situ di Bogor dan Bekasi Hilang, Nusron Wahid: Saya Baru Jadi Menteri ATR
-
3 Hari Hilang hingga Keluarganya Panik, Pria Ini Ternyata Selamat saat Ditemukan Tim SAR
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Jogja Hadapi Lonjakan Sampah Pasca Lebaran, Ini Strategi Pemkot Atasi Tumpukan
-
Revitalisasi Stasiun Lempuyangan Diprotes, KAI Ungkap Alasan di Balik Penggusuran Warga
-
Soal Rencana Sekolah Rakyat, Wali Kota Yogyakarta Pertimbangkan Kolaborasi Bersama Tamansiswa
-
Solusi Anti Pesing Malioboro, Wali Kota Jogja Cari Cara Antisipasi Terbaik
-
Praktisi UGM Rilis 2 E-Book Kehumasan: Solusi Jitu Hadapi Krisis Komunikasi di Era Digital