SuaraJogja.id - Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Bantul Kwintarto Heru Prabowo terkonfirmasi positif Covid-19. Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Bantul memastikan hal tersebut menyusul hasil tes swab pada Senin (25/1/2021) yang menyatakan Kwintarto positif Covid-19.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Bantul Sri Wahyu Joko Santoso membenarkan hal tersebut.
“Iya benar. Berdasarkan swab tanggal 25 Januari, ia mengalami gejala ringan,” kata pria yang akrab disapa dokter Oki dihubungi wartawan, Selasa (26/1/2021).
Lebih lanjut Oki, mengungkapkan kesehatan Kwintarto saat ini dalam kondisi baik, dimana, Kwintarto saat ini sudah tak memiliki gejala. Selain itu, Dinkes juga sudah melakukan tracing kepada keluarganya.
Baca Juga: Pasien Covid-19 Sembuh Bisa Terjangkit Lagi, Dinkes Bantul Beri Penjelasan
“Sementara ini isolasi mandiri dengan pemantauan dari RSLKC [Rumah Sakit Lapangan Khusus Covid-19],” ungkap Oki.
Dihubungi terpisah, Sekretaris Dispar Bantul Annihayah tidak banyak berkomentar terhadap informasi Kepala Dispar, Kwintarto yang dinyatakan positif Covid-19.
“Mengenai hal tersebut, saya tidak bisa banyak memberitahu, silahkan tanya dokter Oki,” ucap Annihayah melalui pesan singkat.
Tidak hanya pejabat di Dinas Pariwisata, sebelumnya Wakil Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih sudah dipastikan positif Covid-19. Tak hanya Halim, istrinya telah dipastikan terkonfirmasi Covid-19 dari hasil swab PCR.
Hingga saat ini, keduanya sedang menjalani perawatan dan isolasi di RSUD Panembahan Senopati. Halim dan istrinya sudah dalam kondisi baik.
Baca Juga: Rapid Antigen Wakil Bupati Bantul Positif, Pemkab Bakal Lakukan Tracing
Dinkes Bantul saat ini masih menjalani tracing. Sejumlah pejabat yang sempat berkontak dengan Abdul Halim Muslih disarankan memantau kesehatannya. Jika memiliki gejala, segera melakukan pemeriksaan.
Berita Terkait
-
Gelar Kunjungan Industri, Siswa MAN 2 Bantul Praktik Olah Bandeng Juwana
-
Mempelajari Pembentukan Pulau Jawa di History of Java Museum
-
Gara-Gara Kabar Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mehendra, Istilah Lavender Marriage Trending
-
MAN 2 Bantul Terima Wakaf dari Keluarga Almh Hj. Munifah binti Istamar
-
Penyerahan Sertifikat Wakaf kepada Keluarga Hj. Munifah di MAN 2 Bantul
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB