SuaraJogja.id - Revitalisasi Benteng Wetan Keraton Yogyakarta Mulai dilanjutkan. Rencananya akan diproyeksikan bisa menarik dan meningkatkan pariwisata. Kendati demikian harus ada nilai edukasi jika memang tujuannya mengarah pada pariwisata di Kota Jogja.
Arkeolog Universitas Gadjah Mada (UGM), Inajati Adrisijanti mengatakan bahwa revitalisasi bangunan cagar budaya itu bisa saja dilakukan Pemda dan Keraton. Namun perlu adanya kajian kelayakan termasuk memperhatikan kelestarian budayanya.
"UU nomor 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya, di sana dijelaskan bangunan cagar budaya bisa dimanfaatkan, salah satunya tadi untuk kepentingan pariwisata. Tapi tetap menjaga kelestarian dan perlindungan cagar budayanya," terang Inajati ditemui SuaraJogja.id, di Kantor Kedaulatan Rakyat, Rabu (20/10/2021).
Ia mengatakan bahwa pariwisata juga harus memperhatikan pendidikan. Orang harus msngetahui sejarah dan pentingnya bangunan itu.
Baca Juga: Diisi Akademisi hingga Seniman, Dewan Kebudayaan Kota Yogyakarta Dikukuhkan
"Seperti kemarin, saya memberi pelatihan kepada pemandu wisata di (candi) Borobudur. Jangan sampai wisatawan nanti datang hanya foto, beli souvenir, lalu pulang," terang dia.
Hal itu, menurut Inajanti penting karena setiap bangunan bersejarah memiliki nilai yang harus dipahami oleh masyarakat. Tidak hanya warga Jogja tapi seluruh masyarakat dan di wisatawan asing.
"Kalau di Borobudur itu ada relief-relief. Nah itu yang banyak yang harus dijelaskan oleh pemandu wisata, agar masyarakat juga memahami. Kalau wisatawan asing, mereka datang sudah membawa buku tentang Borobudur. Nanti mereka mencari tahu lewat buku itu," jelas dia.
Meski bisa menjadi penguatan pariwisata di Kota Jogja, pembangunan dan renovasi benteng keraton juga harus melihat lingkungan sosial warga. Apalagi warga yang berada di dalam benteng seperti Jalan Kenekan dan Jalan Mangunnegaran Wetan harus segera pindah pada Desember 2021.
"Maka harus diperhitungkan pengeluaran sosialnya (untuk warga), pengeluaran ekonomi. Terus terang saya tidak tahu status tanah di sekitar benteng. Namun jika memang akan direnovasi seperti dulu, berapa warga yang akan kena?," ujar dia.
Baca Juga: Dipermalukan PSIM Yogyakarta, AHHA PS Pati Diledek Warganet: Otw Liga 3
Revitalisasi benteng Keraton, menurut Dosen Pascasarjana UGM itu sudah menjadi keputusan Keraton dan Pemda DIY. Namun ia memberi masukan agar tidak ada yang terdampak dengan revitalisasi tersebut.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Soal Revitalisasi Benteng Wetan Keraton, Begini Tanggapan Arkeolog UGM
-
Warga Terdampak Rasakan Kejanggalan Saat Sosialisasi Pembangunan Benteng Wetan Keraton
-
Warga Kenekan Tergusur Revitalisasi Benteng Wetan Keraton, Begini Nasib Pengusaha Seragam
-
Revitalisasi Benteng Wetan Keraton, Warga Jalan Kenekan Juga Harus Angkat Kaki Desember
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 3 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Mei: Klaim Permata dan Pemain OVR 107 Gratis
- Mauro Zijlstra: Proses Naturalisasi Timnas Indonesia Berjalan, Lagi Urus Paspor
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Dua Laga Penentu Nasib PSS Sleman, Bupati Sleman Optimistis Super Elja Tak Terdegradasi
-
Segera Klaim! Ada 3 Link Saldo DANA Kaget, Bisa Buat Traktir Ngopi dan Nongkrong Bareng Teman
-
Banyak yang Salah Kaprah, UGM Pastikan Kasmudjo Dosen Pembimbing Akadamik Jokowi
-
Amankan Beruang Madu hingga Owa dari Rumah Warga Kulon Progo, BKSDA Peringatkan Ancaman Kepunahan
-
Polemik Lempuyangan: Keraton Bantu Mediasi, Kompensasi Penggusuran Tetap Ditolak Warga