SuaraJogja.id - Setiap kali tiba musim libur, wisata Jogja tak luput dari sorotan media sosial. Namun sayang, kali ini di momen libur Lebaran 2022, Jogja kembali viral dengan dugaan ulah pedagang nuthuk, atau menaikkan harga sangat tinggi.
Keluhan tersebut viral setelah diunggah akun @adadigtaa di TikTok pada Senin (2/5/2022). Perekam memperlihatkan kangkung, sambal belut, hingga nasi yang ada di atas meja makannya.
Ia mengaku, "Segini dikit habis 150 ribu, aku mengkis-mengkis [enggak kuat] bestie."
Selain itu, pada video ditunjukkan suasana tempat ia makan bersama pasangannya. Tampak warung tenda itu ada di tepi jalan. Pembeli bisa makan di kursi kayu di bawah tenda atau lesehan di tikar.
Baca Juga: Dishub Jogja Ingatkan Warga yang Buka Jasa Parkir Tak Seenaknya Naikkan Tarif
Menurut pengunggah video, warung tenda itu berada di area Jalan Kaliurang alias Jakal, Sleman.
"Lokasinya ada di Jakal, barat UGM. Intinya kapok, enggak akan ke sana lagi," ungkapnya. "Mana keuangan lagi tanggung."
Tak hanya itu, di kolom komentar, pengunggah video menyebutkan menu apa saja yang ia pesan dengan total harga 150 ribu.
"Sumpah ya gais, aku cuma pesen nasi ayam bakar, nasi belut geprek, belut uleg, es jeruk 2, sama ca kangkung. Pas ngebayar, aku sama cowokku habisnya 150 ribu, langsung dep banget mana uang pas-pasan. Enggak lagi deh aku, padahal juga jarang banget ke situ, cuma mampir coba-coba," tambahnya.
Hingga kini video tersebut telah disukai lebih dari 13 ribu pengguna TikTok. Beberapa di antara mereka menyayangkan dugaan pedagang nuthuk tersebut.
"Apa susahnya tanya harga dulu sebelum beli, biar enggak kemahalan," komentar warganet.
"Mending seafood Pak Purwanto, perasaan UGM murah-murah i," ungkap netizen lainnya.
"Budayakan tanya harga sebelum membeli!" tegas seorang netizen.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Diduga Lakukan Politik Uang Jelang Pilkada, Singgih dan Istri Dilaporkan ke Bawaslu Kota Yogyakarta
-
Diminta Tak Tergesa-gesa, DPRD Kota Jogja Minta Wacana Buang Sampah Berbayar Dikaji Lagi
-
DLH Wacanakan Buang Sampah Berbayar di Kota Jogja, Caranya Bagaimana?
-
Perintis Kuliner Mangut Lele Mbah Marto Ijoyo Meninggal Dunia
-
Beberkan Urgensi Wacana Buang Sampah Berbayar, DLH Kota Jogja: Agar Masyarakat Bertanggungjawab