SuaraJogja.id - Setelah perceraian dari Nathalie Holscher, penampilan terbaru Sule menjadi bahan gunjingan. Di sisi lain, Nathalie memberi jawaban menohok saat dituding berhasil mendapatkan uang Sule. Tak hanya itu, aksi Wendy Cagur menjadi sorotan saat rok Ayu Ting Ting mendadak robek di tengah siaran langsung televisi.
Sementara itu, ORI DIY menyebut SMAN 1 Banguntapan tak hanya salah persepsi, tetapi juga melakukan kekerasan psikis. Selain itu, ada kabar bahagia di mana Indonesia menjadi juara Piala AFF U-16 2022. Berikut lima berita terpopuler SuaraJogja.id pada Jumat (12/8/2022) kemarin:
1. Penampilan Terbaru Sule setelah Resmi Cerai dari Nathalie Holscher Jadi Gunjingan: Kusut Banget Kang
Komedian Sule kembali menjadi sorotan netizen karena penampilan terbarunya. Dia tampak mengunggah video setelah resmi cerai dari Nathalie Holscher pada 10 Agustus 2022.
Baca Juga: Indonesia Juara Piala AFF U-16, Nova: Tugas Kita Jaga Pemain Muda Tak Layu Sebelum Berkembang
Dia membuat video menggunakan sound yang sedang viral yakni melakukan tindakan yang salah. Tampak dia minum dari botol air mineral namun bukannya ke mulut melainkan ke mata.
2. Rok Ayu Ting Ting Mendadak Robek Saat Live TV, Sikap Wendy Cagur Disorot
Ayu Ting Ting belum lama ini mengalami kejadian tak terduga saat tampil live di acara TV yang dibawakannya.
Pedangdut 30 tahun ini tampil enerjik saat menyanyi. Dia begitu heboh joget ke sana kemari sampai membuat rok model span dengan belahan tinggi di bagian depannya robek.
Baca Juga: Teriak Ini ke Kamera, Ucapan Markus Horison Dinilai Nodai Pesta Indonesia Juara Piala AFF U-16
3. Disebut Sukses Dapatkan Uang Sule Usai Cerai, Nathalie Holscher Beri Jawaban Menohok
Nathalie Holscher dan Sule sudah resmi bercerai pada 10 Agustus 2022. Meski hubungan keduanya baik-baik saja dan sepakat untuk merawat anak mereka yakni Baby Adzam bersama-sama, masih saja ada komentar miring yang tak mengenakkan hati.
Komentar julid netizen itu salah satunya dilontarkan pada Nathalie Holscher. Sebuah akun menuding Nathalie telah sukses merebut harta dari Sule.
4. Tak Hanya Salah Persepsi, ORI DIY Sebut SMAN 1 Banguntapan Lakukan Kekerasan Psikis
Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Perwakilan DIY menyampaikan sejumlah temuan baru dalam kasus dugaan pemaksaan jilbab di SMAN 1 Banguntapan. Dalam kasus itu, sekolah diketahui salah mempersepsikan aturan dari Kemeterian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), khususnya Permendikbud Nomor 45 Tahun 2014 tentang seragam sekolah.
Selain itu sekolah negeri tersebut juga salah mempersepsikan akreditasi sekolah. Sekolah mempersepsikan perilaku religius yang ditetapkan dalam akreditasi sekolah berupa simbol cara berpakaian keagamaan.
5. Unggul 1-0 sejak Babak Pertama atas Vietnam, Indonesia Juarai Piala AFF U-16
Timnas Indonesia berhasil menjadi kampiun di Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022) malam. Garuda Asia menang tipis 1-0 dari Vietnam.
Pada babak pertama Timnas Indonesia berhasil mengungguli Vietnam dengan torehan gol pertama saat injury time berlangsung melalui tendangan dari Muhammad Kaifatur Rizky.
Berita Terkait
-
Siapa Rusdi Masse? Beri 'Tuntutan' ke Nathalie Holscher Buntut Saweran di Sidrap
-
Robby Abbas Ngaku Pernah Jual Artis N Rp25 Juta, Netizen Seret Nama Nathalie Holscher
-
Sudah Kena Tegur Bupati, Nathalie Holscher Tak Kapok Terima Undangan ke Sidrap
-
Adzam Sebut Sule Pakai Nama Langsung, Sikap Nathalie Holscher Tuai Sorotan
-
Disuruh Minta Maaf usai Dapat Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Bingung: Salah Aku Apa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan