SuaraJogja.id - Keraton Yogyakarta bersama Majelis Ta'lim Darul Hasyimi menggandeng PT. Mangata Adya Internasional untuk melaksanakan kegiatan Festival Harmoni NKRI. Kegiatan ini membawa nilai-nilai persatuan dan kesatuan NKRI karena menyadari tentang keragaman bangsa Indonesia.
Ketua Pelaksana Lutfi Kharis Mahfud menuturkan kegiatan itu dilaksanakan juga masih dalam semangat kepahlawanan di bulan November ini. Sehingga penting untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bernegara.
"Penting untuk terus mejaga persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bernegara. Kita dapat merasakan banyak manfaat di antaranya menjaga keutuhan dan keamanan, memperkuat jati diri bangsa, adanya kemajuan bangsa dalam segala bidang dan tentu tercipta suasana tenteram dan nyaman," kata Lutfi di Kawedanan Pangulon Keraton Yogyakarta, Selasa (22/11/2022).
Disampaikan Lutfi, melalui rangkaian Festival Harmoni NKRI yang diselenggarakan di Kota Yogyakarta diharapkan dapat menggaungkan kembali semangat kepahlawanan. Terkhusus kepada generasi muda yang menjadi garda terdepan bangsa.
Baca Juga: FOTO: Kemeriahan Festival Generasi Happy yang Digelar Tri di Stadion Maguwoharjo
"Sehingga muncul dan tumbuh menjadi generasi muda yang kuat, mandiri, cerdas, anti radikalisme serta anti narkoba," ucapnya.
Selain mengusung semangat persatuan dan kesatuan, kata Lutfi, tujuan dari kegiatan itu antara lain untuk ikut melestarikan seni dan budaya nusantara. Dalam hal ini termasuk dapat meningkatkan industri pariwisata di Indonesia.
Kegiatan ini akan dilaksanakan di Alun-alun selatan Yogyakarta pada tanggal 19-27 November 2022. Rangkaian yang disusun sangat beragam dan diharapkan dapat menyentuh seluruh lapisan masyarakat untuk ikut menikmatinya.
Dimulai dengan kegiatan pertama yaitu Festival Shalawat Jawa #5 yang babak penyisihannya akan dilaksanakan pada tanggal 19-20 November 2022. Kegiatan FSJ itu merupakan kelanjutan dari FSJ pada tahun-tahun sebelumnya yang telah sukses diselenggarakan oleh Majlis Ta'lim Darul Hasyimi Pengda Yogyakarta.
Ketua Pengda Darul Hasyimi Yogyakarta, Sulistyo Eko menuturkan Festival Shalawat Jawa (FSJ) #5 kali ini mengusung tema 'Dengan Berpadunya Shalawat dan Seni Budaya, Kita Tanamkan Kecintaan Generasi Muda terhadap Budaya Nusantara untuk Memperkuat Jati Diri Bangsa dalam Menjaga Keutuhan NKRI".
Baca Juga: Dimulai pada 26 November, Begini Cara Menonton Film di Festival JAFF 2022
"Tema ini diambil dengan dasar bahwa shalawat merupakan aset seni budaya dan tradisi yang dimiliki Indonesia," ujar Eko.
Berita Terkait
-
Berencana Liburan ke Keraton Yogyakarta? Ini Harga Tiket dan 5 Pengalaman Unik yang Didapat
-
Fakta Unik Keraton Kilen Yogyakarta: Tempat Jokowi Bertemu Empat Mata dengan Sultan Hamengkubuwono X
-
Tanpa Keluarga, Jokowi Temui Sri Sultan HB X di Keraton Yogya, Ada Apa?
-
Kraton Yogyakarta Tuntut PT KAI Rp1000 Buntut Klaim Lahan di Stasiun Tugu Yogyakarta
-
Keraton Yogyakarta Kolaborasi dengan Platform Pariwisata Perkuat Promosi
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
Terkini
-
Kilas Gunungkidul: Kecelakaan Maut Terjadi Selama Libur Lebaran, Seorang Anggota Polisi Jadi Korban
-
Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran, Pengamen Liar dan Perokok Ditertibkan
-
Urai Kepadatan di Pintu Masuk Exit Tol Tamanmartani, Polisi Terapkan Delay System
-
Diubah Jadi Searah untuk Arus Balik, Tol Jogja-Solo Prambanan-Tamanmartani Mulai Diserbu Pemudik
-
BRI Lestarikan Ekosistem di Gili Matra Lewat Program BRI Menanam Grow & Green