SuaraJogja.id - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan masyarakat perlu mengetahui dan memahami mitigasi bencana untuk meminimalisir dampak yang tidak diinginkan dari kejadian bencana.
"Masyarakat, terutama yang berada di wilayah atau kawasan rawan bencana, perlu mempunyai kesiapsiagaan untuk meminimalisir dari dampak bencana," kata Bupati Sleman Kustini saat mengukuhkan tim Kelurahan Siaga Bencana (KSB) Kumbo Karno, Kelurahan Glagaharjo, Cangkringan, Sabtu.
Pengukuhan KSB Kumbo Karno di Kelurahan Glagarjo, ini sebagai upaya meningkatkan kapasitas dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menanggulangi ancaman bencana, mengingat wilayah Glagaharjo merupakan rawan bencana erupsi Gunung Merapi.
Pengukuhan KSB Glagaharjo yang diinisiasi Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi DIY diawali dengan simulasi penanggulangan bencana erupsi Gunung Merapi yang diperagakan oleh masyarakat Kelurahan Glagaharjo. Kemudian dilanjutkan pengukuhan tim KSB Kumbo Karno Kelurahan Glagaharjo oleh Bupati Sleman.
Kustini juga sempat meninjau kesiapan serta keterampilan tim KSB dalam upaya penanggulangan bencana, seperti dapur umum, posko kesehatan, dan posko pengungsian.
Ia mengapresiasi serta mendukung kegiatan simulasi dan pengukuhan KSB tersebut.
Menurut dia, kegiatan itu merupakan wadah bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi dan keterampilan terkait mitigasi bencana di wilayah Kelurahan Glagaharjo.
"Seperti yang kita ketahui bahwa Glagaharjo ini termasuk kawasan rawan bencana. Kalau kita mengingat erupsi Merapi 2010, dampak erupsi Merapi luar biasa di Glagaharjo ini," katanya.
Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos DIY Sigit Alifianto mengatakan kegiatan tersebut didasari oleh perubahan paradigma penanggulangan bencana dari responsif ke preventif.
Baca Juga: Kandang PSS Sleman Siap Direnovasi, Bupati Sebut Proses sudah Masuk Tahap Tender
Menurut dia, upaya preventif perlu dilakukan demi meminimalisir jatuhnya korban akibat bencana.
"Maka tugas pemerintah adalah mendorong masyarakat untuk memiliki sikap kesiapsiagaan serta mampu mendeteksi dini gejala-gejala yang muncul dari bencana tersebut," katanya.
Ia mengatakan pengukuhan tim KSB Kumbo Karno Glagaharjo ini diikuti 60 personel dari berbagai unsur masyarakat di Kelurahan Glagaharjo. Kegiatan pembentukan tim KSB dimulai dari 30 November 2023 dan berakhir pada 2 Desember 2023.
Adapun lumbung sosial yang diserahkan kepada Kelurahan Glagaharjo adalah senilai Rp182 juta, yang terdiri dari bahan makanan, pakaian, peralatan mitigasi bencana, serta dapur umum.
"Pembentukan KSB Kelurahan Glagaharjo ini merupakan yang ke-66 di DIY sejak 2010 dan ke-24 di Kabupaten Sleman," kata Sigit Alifianto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Tendangan Kungfu Berujung Sanksi Seumur Hidup, KAFI Jogja Pecat Dwi Pilihanto
-
Senyum Lebar Pariwisata Sleman di Libur Nataru, Uang Rp362 Miliar Berputar dalam Dua Pekan
-
Indonesia Raih Prestasi di SEA Games 2025: BRI Pastikan Penyaluran Bonus Atlet Berjalan Optimal
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026, Cek Penerima dan Nominalnya!
-
Pengamat Hukum UII: Perbup Hibah Pariwisata Harusnya Diuji Dulu Lewat Judicial Review, Bukan Pidana