SuaraJogja.id - Komika Dodit Mulyanto kembali tampil di layar lebar. Alih-alih bermain di film komedi, Dodit mencoba genre baru horor meski masih berbalut komedi dalam film terbarunya berjudul 'Rumah Dinas Bapak'.
Dalam film yang diangkat dari kisah mistis masa kecil Dodit dan keluarga saat tinggal di kawasan Perhutani Blitar dalam threat atau utas Twitter miliknya, Dodit mengajak sejumlah komedian untuk ikut main. Sebut saja Sadana Agung, Elang el Gibran dan Fajar Nugra.
Selain itu, pemain watak yang pernah menjadi nominasi Piala Citra, Putri Ayudya yang berperan sebagai Ibu Dodit dan Yasamin Jasem sebagai Mbak Lis, kakak perempuan satu-satunya.
Putri saat penayangan film di Yogyakarta, Sabtu (10/8/2024) mengaku punya pengalaman baru saat bermain film yang tayang mulai 8 Agustus 2024 ini. Putri yang sudah berkali-kali bermain film thriller dan horor ini justru mengaku kesulitan bermain dalam film tersebut.
"Tantangan terbesar adalah menahan tawa dan beradaptasi dengan perubahan genre yang cepat dalam satu adegan," ungkapnya.
Bilamana tidak, film yang 90 persen diadaptasi dari kisah mistis yang dialami keluarga Dodit ini, atmosfir film ini bisa berubah tiba-tiba dari horor menjadi komedi.
Kompleksitas narasi film justru menuntut fleksibilitas akting tingkat tinggi dari para pemain. Bahkan untuk memastikan kualitas humor, tim produksi merekrut Erwin Wu dan Dodit sebagai konsultan komedi.
"Langkah ini menunjukkan keseriusan produksi dalam menyeimbangkan aspek komedi dengan elemen drama dan horor yang ada dalam film ini," jelasnya.
Tak sekedar jadi film horor komedi receh, lanjut Putri, ada pesan mendalam dalam film yang syuting selama 20 hari di Blora, Jawa Tengah ini. Ikatan keluarga dan pengalaman masa kecil yang membekas pada diri seseorang coba diangkat.
Baca Juga: Angkat Isu Pernikahan Dini, Film Dua Hati Biru Beberkan Dampak Kesehatan Mental
Dengan menggabungkan kisah nyata, humor khas Indonesia dengan sentuhan horor serta pesan keluarga yang universal, film ini menawarkan potret unik kehidupan Indonesia.
"Setiap keluarga punya keanehannya sendiri. Semua anggota keluarga punya cara, sikap, dan kebiasaan sendiri. Tapi bagaimanapun, keluarga itu nomor satu," tandasnya.
Sementara pemain kecil Dodit, Octavianus Fransiskus mengaku pernah mendapati pengalaman mistis saat syuting film. Saat di hutan jati usai syuting, dia melihat sosok setengah badan yang menggedor pintu mobil.
"Tiba-tiba saya baru sadar waktu ada bunyi di depan," imbuhnya
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Lakoni Banyak Adegan Aksi di Film Guna-Guna Istri Muda, Badan Lulu Tobing Gemetaran dan Biru-Biru
-
JKIND Pamerkan Inovasi Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi