SuaraJogja.id - Polisi membeberkan kondisi terkini salah satu satu korban begal payudara di Gamping, Sleman beberapa waktu kemarin. Saat ini kondisi yang bersangkutan masih mengalami trauma.
"Korban masih ada trauma," kata Panit Reskrim Polsek Gamping Ipda Ari Setiyawan dikonfirmasi, Selasa (13/8/2024).
Disampaikan Ari, pihaknya tidak tinggal diam untuk memberikan pendampingan bagi korban. Saat ini Polsek Gamping telah berkoordinasi dengan Polresta Sleman untuk langkah lebih lanjut.
"Sementara Reskrim Polsek ada anggota polwan, kemudian untuk perkembangan kita koordinasikan dengan unit PPA Polresta Sleman," ungkapnya.
Saat ini polisi masih terus mencari keberadaan pelaku begal payudara tersebut. Pemeriksaan terhadap sejumlah saksi hingga rekaman CCTV juga dilakukan.
Sementara, ini sudah ada tiga orang saksi yang telah dimintai keterangan. Tiga orang itu merupakan satu korban dan dua orang saksi.
"Masih dalam tahap penyelidikan, masih sisir CCTV di sekitar lokasi kejadian," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, tindak pidana pelecehan seksual berupa begal payudara di Kabupaten Sleman kian meresahkan. Tercatat ada dua orang perempuan yang sudah menjadi korbannya.
Kasus begal payudara itu terjadi di wilayah Bulak Selokan Mataram, Donokitri, RT 07 RW 15, Trihanggo, Gamping, Sleman pada Minggu (11/8/2024) sekira pukul 23.50 WIB kemarin. Dua orang korbannya merupakan mahasiswi.
Baca Juga: Sebanyak 50 Anggota DPRD Sleman Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- 45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
Pilihan
-
Demo Zero ODOL, Menko Airlangga: Semua Aspirasi Kita Tampung!
-
Gara-gara Keributan Antar Kampung, Sekolah di Mataram Ini Hanya Dapat 2 Siswa
-
PMI Manufaktur RI Anjlok, Menko Airlangga: Industriawan Lagi Pesimistis!
-
Rekomendasi 5 Tisu Pembersih Makeup Terbaik, Lembut dan Maksimal Angkat Kotoran
-
Prabowo Bakal Luncurkan Lembaga Baru Demi Genjot Produktivitas Warga RI, Bawa-bawa Ormas
Terkini
-
KKN UGM Dievaluasi Total Pasca Insiden Maut di Maluku: Masih Relevan atau Harus Dihapus?
-
Pemisahan Pemilu Nasional & Lokal: Strategi Jitu Berantas Politik Uang atau Sekadar Tambal Sulam?
-
Kasus BMW Maut di Jalan Palagan Berlanjut, Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pengganti Plat Nomor
-
Trauma Perahu Terbalik di Maluku: UGM Prioritaskan Kenyamanan Mahasiswa KKN, Ditarik Atau Lanjut?
-
UGM Luruskan Kabar Mahasiswa Kritis Usai Insiden Perahu Terbalik di Maluku Tenggara