SuaraJogja.id - Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (DPUPR) Bantul Aris Suharyanta telah mengantongi surat tugas sebagai bakal calon wakil bupati dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra. Namun Partai Gerindra DIY belum memastikan nama tersebut bakal mendapat rekomendasi.
Saat ini memang muncul nama yang santer dikaitkan dengan Partai Gerindra. Nama-nama tersebut ada yang kader partai besutan Prabowo Subianto dan juga ada naturalisasi dari eksternal partai yang dianggap potensial bisa menang.
Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra DIY, Nur Subiyantoro mengakui jika memang Aris telah mengantongi surat tugas dari DPP. Kendati demikian nama tersebut belum pasti bakal mendapat rekomendasi mengingat saat ini masih dinamis.
"Ya belum tentu kalau dapat surat tugas terus direkomendasikan," kata dia.
Mantan Wakil Ketua DPRD Bantul yang kini terpilih menjadi Anggota DPRD DIY ini menambahkan rekomendasi yang keluar itu nanti untuk berpasangan. Sehingga meskipun sudah mengantongi surat tugas maka belum tentu diusung partai Gerindra.
Di sisi lain, nanti bakal ada surat persetujuan dari partai yang harus diserahkan kepada KPU sebagai persyaratan. Dan kini surat tersebut belum juga diterbitkan oleh Partai sebagai bentuk persetujuan kepada calon yang akan mendaftar tersebut.
"Dapat surat tugas itu belum tentu itu yang diberi rekomendasi. Nanti tetap berpasangan," kata dia.
Partai Gerindra memang telah mencapai kesepakatan (MOu) dengan PKB Bantul dengan kans Aris Suharyanto sebagai bakal calon yang mendampingi Abdul Halim Muslich. Apalagi saat ini muncul nama politisi gaek asal PDI Perjuangan Hanung Raharja yang bakal mendampingi Halim, Sang Petahana.
Nur Subiyantoro menegaskan jika semuanya masih berproses dan sangat dinamis. Komunikasi terus dilakukan dengan partai-partai lain hingga akhirnya nanti bakal terbentuk koalisi dan bisa mengusung calon bupati dan wakil bupati.
Baca Juga: Nekat Bermain di Area Palung, Empat Wisatawan Asal Sragen Terseret Ombak Pantai Parangtritis
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
PKB Dukung Harda Kiswaya di Pilkada Sleman?, Sukaptana: Betulan Atau Enggak, Belum Tahu
-
Tragedi di Sungai Bedog, Lansia Ditemukan Meninggal usai Seharian Tak Pulang
-
Belum Ada Rekomendasi, Abdul Halim Sebut Salah Satu Nominator Bakal Cawabupnya di Pilkada Bantul
-
KPU Bantul Siapkan 1.487 TPS untuk Pemungutan Suara Pilkada 2024
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja