SuaraJogja.id - Seorang lansia berinisial Y (65) warga Desa Cepor, Kelurahan Sendangtirto, Berbah, Sleman terpeleset hingga jatuh ke dalam sumur. Beruntung korban masih dapat dievakuasi dan terselamatkan.
Informasi ini disampaikan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Yogyakarta Kamal Riswandi. Kejadian diketahui usai petugas siaga Kantor Basarnas Yogyakarta menerima laporan pada Jumat (20/9/2024) pukul 03.00 WIB dini hari.
"Kronologi yang kami terima korban diduga hendak ke kamar mandi dan ketika mau mengambil air di sumur korban terpeleset dan masuk ke dalam sumur," kata Kamal dalam keterangan tertulisnya, Jumat (20/9/2024).
Saat itu korban diketahui sempat berteriak minta tolong dan beruntung ada tetangga yang mendengar. Mengetahui hal itu tetangga korban langsung melaporkan peristiwa itu ke Kantor Basarnas Yogyakarta.
Menerima informasi itu, Basarnas Yogyakarta langsung memberangkatkan personel dari Unit Siaga Sleman dan Unit siaga Kota Yogyakarta. Para petugas dilengkapi peralatan mountenering atau peralatan evakuasi di dalam sumur untuk mengevakuasi korban dari dalam sumur.
Setelah tim tiba di lokasi langsung personel langsung berkordinasi dengan potensi SAR yang sudah berada di lokasi. Tak lama korban pun akhirnya berhasil dievakuasi.
"Setelah kurang lebih 45 menit proses evakuasi korban berhasil di evakuasi Tim SAR Gabungan dari dalam sumur dengan kedalaman kurang lebih 9 meter dalam keadaan selamat," ungkapnya.
Korban selanjutnya dibawa ke RSI Hidayatullah untuk mendapat perawatan medis lebih lanjut. Usai evakuasi operasi SAR ditutup dan semua unsur SAR Gabungan yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing.
Baca Juga: Sejahterakan Lansia, Gubernur DIY Luncurkan Program Bantuan Sosial JSLU di Sleman
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!
-
Kabel Semrawut Bikin Jengkel, Pemkab Sleman Ancam Stop Izin Tiang Baru dari Provider
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas
-
Royal Ambarrukmo Yogyakarta Sambut Hangat Kunjungan Famtrip Budaya Travel Agent Tiongkok
-
Muaythai Kelas Dunia Bakal Guncang Candi Prambanan di 2026, Sensasi Duel Berlatar Warisan Dunia!