SuaraJogja.id - Hujan es melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Sleman dan Kota Yogyakarta pada Selasa (11/3/2025) siang. Berdasarkan dari informasi yang diterima pada sejumlah grup Whatsapp butiran es sebesar kerikil.
Ketua KPU Kota Yogyakarta Noor Harsya Aryosamodro yang sedang berada di kantor yang berada di Jl. Magelang Kricak, Tegalrejo, Kota Yogyakarta, membenarkan hal tersebut.
"Hujan es, iya di KPU Kota Jogja dari awal kecil-kecil terus besar-besar," ujar Harsya saat dikonfirmasi, Selasa.
Disampaikan Harsya durasi hujan es itu berlangsung cukup lama. Berdasarkan pengamatannya durasi itu lebih kurang 10-15 menit.
Baca Juga: Pastikan Tak Ada Penganiayaan, Pemuda yang Ditemukan di Sawah Berbah Hanya Orang Mabuk
"Lama sekitar 10 menit lebih, saat ini es-nya sudah tidak ada," ucapnya.
Dia bilang tidak ada kerusakan yang berarti akibat peristiwa hujan es tersebut.
Sementara itu, salah seorang tendik UGM, Astri mengatakan hujan deras disertai angin terjadi sekitar pukul 15.00 WIB siang tadi. Saat itu ia hendak pulang namun hujan deras.
"Hujan es di UGM banyak banget, ukuran sebatu krikil," kata Astri, saat dihubungi, Selasa siang.
Sebelumnya Astri tidak menduga bahwa hujan yang terjadi di wilayahnya itu juga bercampur dengan es. Sebab butiran es yang turun itu bersamaan dengan air hujan.
Baca Juga: Belum Surut Sejak Semalam,Underpass Kentungan Kembali Lumpuh Diterjang Banjir
"Sumpah banyak banget ini es-nya, yang lain pada video in juga," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Tujuh Tim Bertarung Hindari Degradasi, Siapa Terlempar dari BRI Liga 1?
-
Persib Bandung Hajar PSS Sleman 3-0, Tinggal 5 Poin Menuju Gelar Juara BRI Liga 1 2024/2025!
-
Hasil BRI Liga 1: Persib Bandung Bantai PSS Sleman 3-0
-
Marc Klok Janji Tampil All Out, Persib Harus Main Tega saat Jamu PSS Sleman
-
PSS Sleman Optimis Raih Poin di Kandang Persib
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
Terkini
-
KUR BRI Capai Rp42 Triliun, 975 Ribu UMKM Telah Memperoleh Bantuan
-
Kamandalu Ashitaba, UMKM Binaan BRI Siap Go Global Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Romo Bobby dan Kenangan Bersama Paus Fransiskus: Salju di Musim Panas Dunia
-
Jabatan Penting di Sleman Segera Diisi, Bupati Sleman Prioritaskan Eselon 3 dan 4
-
Bupati Sleman "Diwanti-wanti" Sultan: Pesan Mendalam di Balik Gelar Baru dari Keraton Yogyakarta