Polda DIY Siagakan 1.701 Pasukan Selama Liburan Natal dan Tahun Baru

Operasi Lilin akan dimulai 23 Desember 2019 hingga 1 Januari 2020.

Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 20 Desember 2019 | 16:54 WIB
Polda DIY Siagakan 1.701 Pasukan Selama Liburan Natal dan Tahun Baru
Kapolda DIY, Irjen Pol Asep Suhendar memberi keterangan usai menggelar apel Operasi Lilin Progo 2019, di Mapolda DIY, Jumat (20/12/2019).

SuaraJogja.id - Kepolisian Daerah (Polda) DIY bersama Komando Resor Militer (Korem) 072/Pamungkas Yogyakarta menggelar upacara Operasi Lilin Progo 2019 di Mapolda DIY, Jumat (19/12/2019).

Sebanyak 1.701 personel Polri dan 462 TNI bakal dikerahkan untuk mengamankan sejumlah lokasi di 22 pos pengamanan selama Natal dan Tahun Baru 2020 (Nataru) di wilayah DIY.

Apel tersebut dipimpin oleh Kapolda DIY, Irjen Pol Asep Suhendar dan Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas, Brigjend TNI M Zamroni.

"TNI-Polri menjamin keamanan masyarakat selama Natal dan Tahun Baru 2020. Total personel yang dikerahkan sebanyak 4.426 yang terdiri dari 1.701 Polri dan 462 TNI, sisanya adalah petugas dari Dishub, Damkar, Satpol PP, Jasa Raharja, serta Basarnas," terang Kapolda DIY, Irjen Pol Asep Suhendar saat ditemui di Mapolda setempat.

Baca Juga:Polda DIY Ringkus Komplotan Pencuri Bagasi Pesawat di Bandara Adisudjipto

Sebanyak 22 pos pengamanan dan pos pelayanan disiapkan untuk mewujudkan situasi Nataru yang kondusif di sejumlah wilayah DIY.

"Kami berupaya terus untuk mewujudkan kenyamanan masyarakat saat beribadah termasuk kegiatan di akhir tahun. Kerawanan seperti kemacetan dan juga ancaman teroris. Maka dari itu personel ini kami kerahkan di pos-pos pengamanan yang telah disiapkan," tambah Asep.

Adapun 22 pos pengamanan itu tersebar di lima wilayah DIY, antara lain, empat pos pengaman dan pelayanan di Kota Yogyakarta, seperti Pos Pam Teteg, Tugu, Gereja Kotabaru dan Kantor Pos Besar.

Sementara di Kabupaten Sleman terdapat tujuh pos pengamanan dan pelayanan antara lain, Pos Pam Maguwo, Mabarukmo Plaza, Monjali, Gamping, Tempel serta Pos Yan Prambanan dan Kaliurang.

"Kabupaten Bantul sedikitnya 3 pos pengamanan kami siapkan, yakni Pos Pam Parangtritis Kretek, Druwo dan Piyungan. Di Kulonprogo terdapat lima pos pengamanan dan pelayanan antara lain Pos Pam Alun-Alun Wates, Pasar Baru Sentolo, Gereja Santa Perawan Maria Tak Bercela, serta Pos Yan Kalibiru dan Pantai Glagah juga telah kami siapkan," katanya.

Baca Juga:Kapolda DIY Diganti, Begini Sosoknya di Mata para Pejabat Polda DIY

Lebih lanjut, Kabupaten Gunung Kidul sebanyak empat pos pengamanan disiapkan dengan pengaman lebih kurang 245 personel Polri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak