Berkunjung ke Malioboro Bareng Adiknya, Via Vallen Foto Bareng Kuntilanang

bersama sang adik, Via juga mendatangi kumpulan orang-orang yang berdandan seperti setan di sekitar kawasan Abu Bakar Ali.

Galih Priatmojo | Mutiara Rizka Maulina
Rabu, 11 November 2020 | 12:30 WIB
Berkunjung ke Malioboro Bareng Adiknya, Via Vallen Foto Bareng Kuntilanang
Via Vallen berkunjung ke Malioboro. - (Instagram/@viavallen)

SuaraJogja.id - Penyanyi Dangdut Via Vallen tengah berada di Jogjakarta. Bersama dengan keluarganya, tampak Via menikmati waktu di kawasan Malioboro. Bahkan Via juga membagikan momen foto bersama dengan setan-setan di kawasan Abu Bakar Ali.

Melalui akun Instagram pribadinya @viavallen, wanita asal jawa timur itu membagikan momennya berkunjung ke kawasan Malioboro. Bersama dengan seorang anak laki-laki, Via yang mengenakan kerudung hitam nampak berada di sekitar kawasan Stasiun Tugu.

Via merekam momen saat menikmati musik di kawasan stasiun tugu. Selanjutnya bersama sang adik, Via juga mendatangi kumpulan orang-orang yang berdandan seperti setan di sekitar kawasan Abu Bakar Ali. Diantaranya ada hantu pocong, valak dan kuntilanak.

Tidak hanya itu, Via dan adiknya juga nampak menggunakan jasa delman yang ada di sekitar tempat tersebut. Menunggangi kereta kuda ia dan adiknya menjelajahi sudut lain Malioboro. Termasuk melihat beberapa ikon yang ada di simpang empat Titik 0 KM Yogyakarta.

Baca Juga:Sutradara Akui Jiplak Konsep IU, Video Klip Via Vallen Digarap Ulang

"Ini kah yang dijenengkan (dinamakan-red) KUNTILANANG," tulis akun @viavallen dalam keterangannya.

Sejak diunggah Selasa (10/11/2020), potret Via yang berfoto bersama dengan salah satu ikon hantu di Malioboro sudah disukai lebih dari 136 ribu pengguna Instagram. Selain itu, ada beberapa komentar lainnya yang ikut diberikan warganet terkait keberadaannya di Jogjakarta.

Setelah membagikan momen berkunjung ke Malioboro di malam hari, pagi ini Rabu (11/11/2020) Via sudah membagikan momen dirinya berada di dalam mobil untuk melakukan perjalanan panjang. Dalam video singkat yang dibagikannya itu, nampak Via sudah berada di perjalanan saat matahari masih malu-malu menunjukkan sinarnya. 

"Gak takut apa mbak? malam-malam lihat hantu (walau boongan), kalau aku sih kebayang-bayang sampai gak bisa tidur," tulis akun @princesspopkoplo.

"Habis gini, di share sama si Kunti di grub whatsapp dan dibuatin reklame pernah foto sama artis," komentar akun @mher_santoso.

Baca Juga:Ini Jagoan Via Vallen dan Dewi Perssik di KDI 2020

"Tunggu aku di Jogja kak Jumat kesana aku," tanggapan akun @erlynda_queen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak