Janji Rasulullah untuk Umat Nasrani dan 4 Berita Terpopuler SuaraJogja

Di Jogja, terungkap pula fakta baru geng sadis di Bulaksumur.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Rabu, 16 Desember 2020 | 07:16 WIB
Janji Rasulullah untuk Umat Nasrani dan 4 Berita Terpopuler SuaraJogja
Quraish Shihab (jepretan instagram Quraish Shihab)

SuaraJogja.id - Quraish Shihab menjelaskan, ternyata Nabi Muhammad memiliki janji hingga akhir zaman dengan umat Nasrani, yang kemudian cukup mencuri perhatian publik. Hal yang sama juga berlaku untuk tanggapan Rizal Ramli untuk hiatusnya ILC.

Sementara itu, setelah viral hingga menghebohkan media sosial, terungkap cerita di balik pengantin wanita pingsan saat mantan kekasih datang ke pernikahannya. Tak jauh berbeda, di Jogja, terungkap pula fakta baru geng sadis di Bulaksumur.

Di sisi lain, cabup Gunungkidul Sutrisna Wibawa mengakui kemenangan cabup Sunaryanta meski dirinya pun sempat mendapat suara terbanyak. Simak di bawah ini berita terpopuler pada Selasa (15/12/2020) kemarin dari SuaraJogja.id:

1. Tak Banyak yang Tahu, Nabi Muhammad Janjikan Ini untuk Umat Nasrani

Baca Juga:Ucapan Selamat Natal Jadi Perdebatan, Ini Penjelasan Quraish Shihab

Meski berbeda keyakinan, rupanya Rasulullah memiliki perjanjian dengan umat Nasrani, tetapi tidak banyak yang mengetahuinya. Perjanjian ini merupakan wujud dari sikap saling menghargai perbedaan.

Sebab, Sang Pencipta menciptakan manusia secara berbeda-beda, mulai dari wajah, sikap, suku, ras, hingga agama. Perbedaan ini merupakan bentuk rahmat dari Yang Kuasa, sehingga seharusnya tidak menimbulkan permusuhan antara satu orang dengan yang lainnya, terlebih dalam urusan agama.

Baca selengkapnya

2. Fakta Baru Geng Sadis di Bulaksumur, Salah Satu Anggotanya Residivis

Baca Juga:Quraish Shihab Sebut Ucapan Selamat Natal Diperbolehkan, Ini Kata Kemenag

Satu di antara lima anggota geng Get In Wrong Side (GNWS) yang ditangkap oleh Polsek Bulaksumur, Sleman karena dugaan kejahatan jalanan, merupakan mantan narapidana.

Kanit Reskrim Polsek Bulaksumur Iptu Fendi Timur mengungkapkan, pelaku yang merupakan residivis itu berinisial DM (19). DM pernah terlibat perkara kepemilikan, penggunaan senjata tajam (sajam) di wilayah hukum Polres Bantul.

Baca selengkapnya

3. Karni Ilyas Sebut ILC Bakal Hiatus, Rizal Ramli Ungkap Ada Tangan Otoriter

Program acara Indonesia Lawyers Club atau ILC bakal ditiadakan sementara hingga waktu yang belum ditentukan alias hiatus.

Pengumuman tersebut diungkapkan pembawa acara ILC, Karni Ilyas lewat akun Twitternya.

Baca selengkapnya

4. Akui Kemenangan Sunaryanta di Pilkada Gunungkidul, Ini Kata Sutrisna Wibawa

Usai Rekapitulasi perolehan suara di tingkat Kabupaten telah selesai dan pasangan calon bupati dan wakil Bupati Gunungkidul, Sunaryanta-Heri Susanto sebagai peraih suara terbanyak, pasangan Sutrisna Wibawa-Mahmud Ardhi Widhanta pun mengucapkan selamat pada pasangan ini.

Kepada awak media, Sutrisna mengatakan dalam dunia politik tiada hal yang bisa ditebak. Pihaknya sudah bekerja dengan baik, tapi Allah SWT punya rencana yang berbeda. Segenap komponen Tim dan Relawan “Kadhung Trisna” telah berjuang untuk memenangkan kontestasi dan membawa visi Harapan Baru Gunungkidul Maju.

Baca selengkapnya

5. Kades Ungkap Fakta Video Pengantin Wanita Pingsan, Ternyata Begini Kisahnya

Berbagai versi bermunculan soal cerita di balik video viral pengantin wanita pingsan saat mantan kekasih datang ke pernikahan dan naik ke pelaminannya.

Di video itu, si pengantin wanita bereaksi histeris melihat pria tersebut hingga terlihat dirinya jatuh pingsan di kursi pelaminan.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini