SuaraJogja.id - Akun Instagram @kampusunej milik Universitas Jember (Unej) ramai diperbincangkan para pengguna Twitter.
Lewat cuitan @collegemenfess, Senin (19/4/2021), disebutkan bahwa akun tersebut disebutkan diduga telah diretas.
"Ig kampus unej kenapa dihack? [Cm]," cuit pengguna @collegemenfess.
Pada kicauan tersebut, disertakan tangkapan layar profil akun Instagram @kampusunej, yang memperlihatkan sembilan unggahan berupa logo Instagram.
Baca Juga:YouTube Adik Atta Halilintar Diretas, Netizen: Terimakasih Hacker Rusia
Banyak warganet lantas turut memberikan informasi tambahan soal dugaan peretasan akun Instagram Unej itu.
Di antara mereka tak sedikit yang mengungkapkan, pelaku sempat melakukan siaran langsung lewat @kampusunej.
Penampakan pelaku saat live itu pun mencuri perhatian. Wajahnya disamarkan dengan topeng menyeramkan berbentuk sepasang silang di bagian mata.
"Kaget banget," kicau @adr***.
"Iya kena hack, itu hackernya lagi ngelive," tambah @mak***.
Baca Juga:YouTube Keluarganya Diretas, Atta Halilintar Minta Bantuan Warganet
"Ini hackernya punya dendam apa," tulis @qyo***.
Belum ada pernyataan tanggapan dari pihak kampus soal diretasnya akun Instagram mereka.