8 Pantai Gunung Kidul, Cocok untuk Snorkeling dan Menikmati Matahari Terbenam

Pantai Gunung Kidul, Yogyakarta memiliki pemandangan yang menakjubkan dan berpasir putih.

Pebriansyah Ariefana
Senin, 11 Oktober 2021 | 07:00 WIB
8 Pantai Gunung Kidul, Cocok untuk Snorkeling dan Menikmati Matahari Terbenam
Pantai Sadranan (Youtube Yok Jejalan!)

Pengelola juga disiplin dalam menjaga kebersihan pantai. Selain ada petugas pembersih, ada banyak tempat sampah yang disediakan. Maka tak heran jika pantai ini sangat ramai dikunjungi, terutama pada akhir pekan.

Jasa penyewaan alat berkemah, lengkap dengan api unggun, tersedia di pantai ini. Bila ingin menikmati suasana pagi dan sore, berkemah menjadi solusi terbaik di Pantai Wedi Ombo.

Nah, jika ingin mencari suasana lain, Pantai Wedi Ombo bersebelahan dengan Pantai Jungwok. Suasana Jungwok hampir mirip dengan Siung. Garis pantainya tak terlalu panjang. Terdapat sebuah bukit yang bisa dinaiki, untuk melihat hamparan laut luas yang mempesona.

6. Pantai Ngrumput

Baca Juga:Ditinggal Layani Pembeli, Sebagian kamar Rumah Makan di Jogja Hangus Terbakar

Ngrumput sejatinya merupakan salah satu Pantai Gunung Kidul yang memiliki keindahan. Namun, namanya tak seterkenal Indrayanti, Sadranan atau Wedi Ombo.

Pantai Ngrumput baru terangkat ketika Puncak Kosakora viral. Untuk menuju Puncak Kosakora, para pengunjung akan melewati Pantai Ngrumput yang indah dengan hamparan pasir putihnya.

Jadi, ketika berwisata ke Pantai Ngrumput, otomatis pengunjung juga mendapatkan Puncak Kosakora. Untuk sampai di lokasi ini, para pengunjung harus berjalan dari lokasi parkir sekitar satu kilometer.

Perjalanannya memang tak mudah, jika ingin ke Puncak Kosakora juga. Untuk menaiki bukit, yang terdiri dari batuan karst, pengunjung direkomendasikan mengenakan sepatu agar tak lecet.

Usaha itu akan terbayarkan ketika melihat keindahan dari Puncak Kosakora. Ketika tiba pagi hari, para pengunjung bisa melihat sunrise dengan latar perbukitan yang indah. Sementara bila datang pada sore hari, pengunjung bisa melihat sunset yang indah.

Baca Juga:Duel Panas Derbi Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta, Gibran: Aku Nonton Ning Omah

7. Pantai Drini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak