SuaraJogja.id - Makanan Jepang menjadi santapan dengan banyak penggemar. Sayangnya, makanan Jepang seperti sushi, ramen, udon, dan lainnya kerap dibanderol dengan harga mahal.
Meski demikian, rupanya ada kedai ramen dengan harga terjangkau di Yogyakarta. Anda tak perlu khawatir kantong tipis saat makan di sini.
Hal tersebut dibagikan oleh akun Instagram @voilajogja. Sannin Ramen merupakan salah satu kedai ramen di Yogyakarta dengan harga miring.
Ramen yang dijual di sini harganya mulai dari Rp9.000 saja. Sangat murah kan? Meski murah, kualitas yang disajikan pun tak sembarangan.
Baca Juga:Pertama Kali Makan Sushi Diajak Anak, Curhatan Driver Ojol Ini Bikin Haru
Sannin Ramen sempat hangat diperbincangkan saat membuka kedainya di Jalan Godean. Kini, Sammin Ramen pun membuka kedai barunya di Jalan Retno Dumilah, Kotagede, Yogyakarta.
Kedai Sannin Ramen di Kotagede ini punya tempat yang lebih luas dan semakin nyaman. Di sini, beragam dekorasi bertemakan serial anime Naruto dipamerkan.
Menu yang dijual pun memiliki nama unik dengan tema Naruto. Menu tersebut di antaranya Hokage, Anbu, Kuchiyose, Chidori, Byakugan, dan lainnya.
Untuk kuah yang disajikan pun pelanggan bisa memilih sendiri. Terdapat pilihan kuah shoyu, kare, dan miso.
Untuk menu unggulan yang bisa dicoba adalah Sannin Ramen dengan cita rasa pedas dan Jounin Ramen dengan kuah kare.
Baca Juga:Diajak Anak Makan Sushi untuk Pertama Kali, Curhatan Driver Ojol Ini Menyentuh Hati
Tak hanya menyajikan ramen, menu lain seperti katsu dan sushi pun juga patut dicoba di sini. Tekstur renyah dan rasa gurih adalah kenikmatan tersendiri yang bisa Anda nikmati.
Semua menu yang dijual di Sannin Ramen halal sehingga Anda tak perlu khawatir. Tempat ini buka setiap hari pukul 12.00 WIB sampai dengan 21.00 WIB.