SuaraJogja.id - Kamu lupa password akun LTMPT untuk SNMPTN 2022? Jangan khawatir berikut solusi lupa password akun LTMPT untuk SNMPTN 2022.
Lupa password akun memang menjadi masalah yang menyebalkan. Termasuk ketika peserta SNMPTN atau SBMPTN lupa lupa password akun LTMPT.
Cara mengatasi lupa password akun LTMPT pun cukup mudah.
Proses Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2022 telah dimulai, begitu juga dengan SBMPTN yang segera digelar. Sebelum ikut, kalian perlu membuat akun LTMPT.
Baca Juga:Ini Ketentuan Foto Akun LTMPT dan Persyaratan SNMPTN 2022
Perlu kalian ketahui sebelumnya, cara membuat akun LTMPT membutuhkan username dan password.
Berikut cara mengatasi atau solusi lupa password LTMPT:
- Akses halaman Portal LTMPT di alamat https://portal.ltmpt.ac.id/, bisa menggunakan browser PC ataupun browser HP.
- Setelah berada pada halaman utama login akun LTMPT, silahkan pilih menu Lupa Password yang ada di bagian bawah form email dan password.
- Kemudian, kamu akan langsung diarahkan ke halaman di mana kamu akan diminta untuk memasukan email terdaftar.
- Jadi silahkan masukan alamat email terdaftar, dan klik Lupa Password.
- Jika proses di atas telah kamu lakukan, maka secara otomatis sistem LTMPT akan mengirimkan sebuah pesan masuk ke alamat email terdaftar berupa link untuk proses reset password.
- Silahkan klik menu reset password tersebut.
- Pada saat klik Tombol Reset Password yang ada pada kotak masuk email.
- Maka kamu akan diarahkan ke halaman browser untuk membuat password baru.
- Buat password baru dengan minimal 8 karakter huruf dan angka.
- Buatlah sebanyak dua kali dengan kata sandi atau password yang sama kemudian klik Reset Password dan pastikan muncul pesan Berhasil.
- Simpan dan catat username dan password akun LTMPT tersebut dengan baik agar tidak lupa lagi.
Demikian cara mengatasi dan solusi lupa password akun LTMPT.
(Rishna Maulina Pratama)
Baca Juga:Cara Mengatasi Lupa Password Akun LTMPT, Peserta SNMPTN Jangan Panik!