Cerita Pembuat Replika Dinosaurus yang Viral Dipajang di Bandara YIA: Bermula dari Tak Sengaja Kini Jadi Sumber Cuan

Replika dinosaurus ini yang ada di Embung Potorono dan menarik sejumlah orang.

Galih Priatmojo | Rahmat jiwandono
Selasa, 01 Februari 2022 | 17:35 WIB
Cerita Pembuat Replika Dinosaurus yang Viral Dipajang di Bandara YIA: Bermula dari Tak Sengaja Kini Jadi Sumber Cuan
Iqbal memegang replika dinosaurus. [Rahmat Jiwandono / SuaraJogja.id]

"Jadi besok sudah bisa dikontrol dengan satu alat. Kalau sekarang kan tiap bagian masih manual harus digerakkan selama berapa detik," imbuhnya.

Dinaiki Ganjar Pranowo dan Sujiwo Tejo

Iqbal menyampaikan bahwa replika dinosaurus yang dilengkapi dengan kereta untuk mengangkut manusia sudah pernah dinaiki oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Sujiwo Tejo. Kedua orang ini menaikinya saat karya Iqbal ditampilkan di Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) Kulon Progo pada 2021.

Replika Dinosaurus yang bisa mengangkut orang dan bergerak sendiri. (SuaraJogja.id/HO-Jagad Art Studio)
Replika Dinosaurus yang bisa mengangkut orang dan bergerak sendiri. (SuaraJogja.id/HO-Jagad Art Studio)

"Saat mereka naik replika dinosaurus di bandara YIA sempat diunggah di akun Instagram mereka. Tentunya saya bangga sebagai pembuatnya," katanya.

Baca Juga:Piknik Cantik di Kampung Batik Topeng dan Wayang Desa Wisata Krebet Bantul

Menurutnya, setiap replika dinosaurus lengkap dengan gerobaknya sudah didesain dengan porsi bobot tertentu agar bisa ditumpangi manusia.

"Yang paling kecil saja bisa mengangkut seseorang yang berat badannya 70 kilogram," paparnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak