Hadapi Laga Uji Coba Kontra Timnas Korsel U-19, Timnas Indonesia U-19 untuk Sementara Tertinggal 4 Gol

Timnas Indonesia U-19 lakoni laga uji coba kontra Timnas Korea Selatan U-19 di Stadion Daegu.

Galih Priatmojo
Jum'at, 25 Maret 2022 | 14:50 WIB
Hadapi Laga Uji Coba Kontra Timnas Korsel U-19, Timnas Indonesia U-19 untuk Sementara Tertinggal 4 Gol
starting eleven Timnas Indonesia U-19 hadapi Timnas Korea Selatan U-19. [PSSI / Twitter]

SuaraJogja.id - Timnas Indonesia U-19 kembali menjalani laga uji coba sebagai rangkaian dari Training Camp di Korea Selatan. Menghadapi skuat Korsel U-19 yang digelar di Stadion Daegu, di babak pertama ini skuat besutan Shin Tae-yong tertinggal 4 gol, Jumat (25/3/2022).

Diketahui, sebagai persiapan menjelang Piala Dunia U-20 pada 2023 mendatang, Timnas Indonesia U-19 menggelar training camp di Korea Selatan.

Setelah sempat melakoni laga uji coba menghadapi Yeungnam University pada Selasa (22/3/2022) lalu, hari ini, Timnas Indonesia U-19 melakoni uji coba kedua menghadapi Timnas Korea Selatan U-19.

Berdasarkan pantauan di akun Twitter PSSI, skuat besutan Shin Tae-yong di babak pertama ini masih tertinggal 4 gol dari tim tuan rumah.

Baca Juga:Timnas Indonesia U-19 Dibantai Yeungnam University, Pemain Persija Ini Enggan Salahkan Cuaca

Timnas Indonesia U-19 tertinggal gol sejak menit ke-20. Disusul kemudian gol kedua dari Timnas Korea Selatan U-19 pada menit ke-42.

Semenit kemudian, kembali gol bersarang ke jaring gawang Timnas Indonesia U-19.

Tiga menit akhir waktu normal babak pertama, Timnas Indonesia U-19 kembali kebobolan.

Skor 4-0 untuk keunggulan Timnas Korea Selatan tak berubah hingga jeda turun minum.

Baca Juga:Daftar Pemain Korea Selatan U-19 yang Akan Hadapi Timnas Indonesia U-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini