SuaraJogja.id - Google maps merupakan aplikasi yang digunakan banyak orang untuk mencari suatu alamat atau jalan yang belum kita ketahui atau pernah lewati.
Tapi apa jadinya jika petugas yang merekam jalan google maps sendiri tidak tahu jalan dan harus bertanya ke orang sekitar.
Kejadian tersebut menjadi viral setelah sebuah video yang memperlihatkan seorang petugas google maps tengah bertanya jalan diunggah oleh akun Instagram @arenafakta pada (17/05/2022) dengan caption, “Lagi mencoba teknologi GPS (gunakan penduduk sekitar) untuk keluar dari gang.”
Dalam video tersebut terlihat seorang petugas google maps yang mengendarai kendaraan khusus dengan kamera untuk perekaman jalan sedang berbincang dengan warga sekitar pengendara motor berwarna merah.
Baca Juga:Viral Video Driver Ojol Marah-marah karena Tidak Diberi Tip: Mbak Ini Tak Tahu Berterima Kasih
Diduga sang petugas sedang menanyakan jalan untuk keperluan perekaman jalan, yang kita tahu bahwa di perkampungan atau komplek itu mempunyai banyak sekali jalan dan gang yang bercabang.
Keduanya tampak begitu santai megobrol di tengah jalan yang mungkin sedang berdiskusi tentang arah jalan yang harus dilalui si petugas google maps, mana jalan yang bisa dilewati mana jalan yang buntu.
Namun ada netizen yang menduga mereka berdua hanya mengobrol biasa layaknya sedang bertemu teman atau saudaranya dijalan saat sedang bekerja. Sepeti komentar netizen berikut:
“Mungkin lagi ngobrol ketemu saudara lagi kerja. Ya elah,”. “Maap - maapni... Itu orang - orang kaya ngobrol biasa, gak nunjukin arah,” ucap netizen lainnya.
Namun banyak juga netizen yang beranggapan bahwa sang petugas google maps tersebut memang sedang bertanya jalan. Ragam tanggapan netizen bertebaran di kolom komentar unggahan tersebut.
Baca Juga:Dituding Ekstremis oleh Singapura, Ini 4 Klarifikasi UAS soal Ceramah Salib yang Pernah Viral
“Dia yang bikin, dia yang nyasar,” Ucap netizen sambil tertawa.
“Tanya warga setelah itu menyesatkan warga,” komentar netizen yang tak kalah bikin ngakak.
“Wah ini nih yang suka bikin nyasar ke gang buntu, mana sempit pula,” tuduh salah satu netizen. “Gegara ngikutin jejak dia,” timpal netizen lain.
“Ini yang bikin kita sampe di bawah pohon gede dan bilang tujuan anda telah sampai,” curhat netizen yang pernah disasarin google maps.
Jadi menurut kalian gimana? Spakah petugas tersebut benar-benar tersesat atau tidak?
Kontributor : Tinwarotul Fatonah