Helm Hilang Langsung Ngadu ke Gibran, Jemaah Pengajian Ini Ditawari Tukar yang Baru

"Tolong untuk acara sekelas pengajian Habib syech keamanannya, khususnya parkiran, ditingkatkan lagi."

Eleonora PEW
Selasa, 30 Agustus 2022 | 08:33 WIB
Helm Hilang Langsung Ngadu ke Gibran, Jemaah Pengajian Ini Ditawari Tukar yang Baru
Ketua INASPOC Gibran Rakabuming Raka. ANTARA/Aris Wasita

SuaraJogja.id - Umat Muslim di Kota Surakarta atau Solo, Jawa Tengah baru saja punya hajat, Senin (29/8/2022) malam tadi, yakni pengajian yang menghadirkan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf di Benteng Vastenburg. Namun, ada kejadian di mana bagian dari jemaah pengajian itu kehilangan helm dan langsung mengadu pada Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.

Lewat Twitter, seorang warganet yang menggunakan akun @Dewangga94 mengadu ke akun Twitter Gibran, @gibran_tweet. Dirinya meminta langsung ke sang wali kota supaya meningkatkan keamanan di pengajian Habib Syech.

Ia juga curhat, gara-gara helmnya hilang di tempat parkir, dirinya pun harus pulang berkendara tanpa helm dari Solo ke Karangpandan, Karanganyar, Jawa Tengah.

"Tolong untuk acara sekelas pengajian Habib syech keamanannya, khususnya parkiran, ditingkatkan lagi. Barusan helmku ilang di parkiran. Pulang dari pengajian dari solo sampai Karangpandan tanpa helm gara-gara helemnya dimaling orang di parkiran. Helm merek mahal juga," kicaunya, Selasa (30/8/2022) pagi.

Baca Juga:Viral di Medsos Jalan Bergelombang di Solo, Gibran Akan Langsung Perbaiki

Cuitan tersebut pun tak disangka langsung dibalas oleh Gibran. Ia bahkan meminta maaf dan mengatakan hendak menukar helm yang sudah hilang tadi dengan yang baru.

"Ya Mbak. Maaf saya yang salah. Saya Minta no HP-nya. Biar saya tukar helmnya," balas Gibran, santai, Selasa pagi.

Twit Gibran pun mendapat berbagai sorotan dari sejumlah pengguna Twitter. Banyak komentar kocak menghujani cuitan wali kota yang dikenal suka bergurau dengan ekspresi wajah datar itu.

"Lanang lo kuwi [laki-laki lo itu], Mas. Mbok celuk [kamu panggil] 'mbak'," tulis seorang warganet.

"Pak Gibran ini sempet-sempetnya ngurusin helm hilang," tambah yang lain.

Baca Juga:Wow! Solo Siap Kedatangan Investor Pusat Belanja Grosir dari UEA

"Di satu sisi njenengan terlalu apik, Mas Wali, jadi perkara sekecil apa pun dimanfaatkan orang lain. Di sisi lain, perkara helm hilang aja lapor wali kota ya ampun jan lebay. Makanya enggak usah pakai helm bagus, bro," ungkap netizen lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak