Rombongan Driver Ojol di Jogja yang Mau Demo Beri Jalan Bocah yang Mau Menyeberang, Aksinya Banjir Pujian

aksi rombongan driver ojol itu menuai pujian dari netizen

Galih Priatmojo
Senin, 12 September 2022 | 20:14 WIB
Rombongan Driver Ojol di Jogja yang Mau Demo Beri Jalan Bocah yang Mau Menyeberang, Aksinya Banjir Pujian
driver ojol beri kesempatan bocah menyeberang. [underc0ver.id / Instagram]

Rombongan driver ojol di Yogyakarta itu diketahui pada Senin (12/9/2022) beramai-ramai menuju ke Kantor DPRD DIY untuk berunjuk rasa merespon kenaikan harga bbm.

Dalam orasinya, sejumlah perwakilan ojol menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi yang baru saja ditetapkan pemerintah. Sebab kebijakan tersebut dinilai merugikan mereka sebagai ojol yang setiap hari menggunakan BBM subsidi Pertalite untuk bekerja.

"Kami tiap hari pakai BBM untuk narik penumpang, dan kenaikan BBM ni luar biasa dampaknya," ujar Ketua Paguyuban Gojek Driver Yogyakarta (Pagoja), Agus Sugito disela aksi.

Baca Juga:Driver Ojol soal BLT Jokowi Rp 150 Ribu per Bulan: Beli Tempe Saja Enggak Dapet

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak