Mengulas Cara Unik Mas Danang yang Trending di Twitter, Racik Mi dan Teh Ala Angkringan yang Rasanya Bintang Limaan

Pemilik akun tersebut memang kerap membagikan cara-cara unik dalam menyajikan makanan dari olahan bahan yang biasa.

Muhammad Ilham Baktora
Selasa, 01 November 2022 | 14:30 WIB
Mengulas Cara Unik Mas Danang yang Trending di Twitter, Racik Mi dan Teh Ala Angkringan yang Rasanya Bintang Limaan
Tangkapan layar akun peracik teh dan mi instan ala angkringan, bernama Mas Danang. (Twitter/@lintingdhewek)

"Saya versi Jawa Timuran mas, tapi kalau dagang kopi sama teh, pakai beras yang disangrai di gerabah tanah liat. Kalau sudah wangi, didinginkan. Ditumbuk halus kayak tepung beras, selanjutnya sepucuk sendok teh, untuk 1 gelas. Dituangi ke air mendidih, baru teh dimasukkan, terakhir gula," kata dia.

Untuk rasa yang nyaris seperti di angkringan, Mas Danang menganjurkan menggunakan teh Goalpara, selanjutnya untuk tambahan aroma gunakan teh-teh wangi yang biasa ditemukan di pasaran.

Saat menyeduhnya juga berbeda. Pertama-tama air mendidih diberi tepung beras ke dalamnya. Selanjutnya didinginkan terlebih dulu. Setelah dingin dan hampir sama dengan suhu ruangan, air disaring dan dimasak lagi. Dan ketika mendidih langsung dimasukkan teh Goalpara dan campuran teh wangi lain. Agar tetap hangat seperti di angkringan, Mas Danang menganjurkan teh tersebut cukup diletakkan di atas bara api yang menyala kecil.

Tips dari Mas Danang sendiri mendapat respon banyak dari warganet. Tak sedikit yang akhirnya mencoba meniru cara uniknya dalam mengolah makanan biasa yang rasanya tidak kalah dengan makanan mahal lainnya.

Baca Juga:Pesan Kopi Pas Nongkrong di Angkringan, Minuman yang Datang Justru Bikin Pria Ini Ketar-ketir

Menyoroti sosok Mas Danang sendiri, pria tersebut mengaku dulunya adalah pedagang. Bahkan dirinya sempat berjualan keliling dan sudah makan asam garam meracik makanan yang menggugah lidah pembeli untuk berkali-kali datang ke warungnya.

Tak diketahui pasti saat ini dirinya masih berjualan atau belum. Namun dari akun Twitternya, pria ini berdomisili di Surabaya, Jawa Timur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak