Bertemu teman melancong juga sama serunya dengan bertemu koneksi romantis
Tinder bisa menjadi tempat sempurna untuk melatih kemampuan mengobrol kamu yang mungkin agak kaku. Ganti Tujuan Hubungan ke "mencari teman baru" dan kamu selangkah lebih dekat menemukan teman melancong.
Gunakan Paspor untuk mulai bertemu orang baru di destinasi perjalananmu
Match dengan orang lokal di area tersebut bisa membantu untuk mendapatkan informasi menarik dan buat rencana perjalananmu dari sana. Sebelum kamu sadari, kamu mungkin sudah merasa seperti orang lokal saat tiba di sana nantinya.
Baca Juga:Awas! Aksi Tipu-tipu di Aplikasi Kencan: Hati Dicuri, Duit Juga Dibawa Lari
Jangan lupa untuk baca Sumber daya keamanan Tinder
Pastikan match sudah punya Verifikasi Foto untuk membantu memastikan bahwa penampilannya memang sesuai dengan fotonya. Manfaatkan fitur Video Chat sebelum bertemu secara langsung.
Kamu selalu bisa mengandalkan fitur chat "Apakah Kamu Yakin/Apakah ini Mengganggumu. Ini khusus bagi member untuk melaporkan percakapan yang terasa aneh dan tidak nyaman.
Saat bepergian, jangan lupa untuk berfoto
Abadikan momen yang ingin kamu ingat. Sebagai bonus, perbarui profil kamu dengan foto-foto dari perjalanan terbaru. Ini adalah cara yang bagus untuk menunjukan kepribadianmu tanpa kata-kata dan menarik perhatian si manis yang juga suka berpetualang.