Waspada Penipuan Bermodus Umrah, Ini 5 Tips dari Kemenag DIY agar Tak Jadi Korban

Perlu dicermati apakah hotel yang ditawarkan itu sesuai dengan yang akan didapatkan nanti ketika berada di sana.

Muhammad Ilham Baktora | Hiskia Andika Weadcaksana
Minggu, 26 Januari 2025 | 13:36 WIB
Waspada Penipuan Bermodus Umrah, Ini 5 Tips dari Kemenag DIY agar Tak Jadi Korban
Ilustrasi ibadah Haji (pixabay)

SuaraJogja.id - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) DIY memberikan tips kepada masyarakat agar tidak tertipu saat hendak melaksanakan ibadah umrah. Ada 5 hal pasti yang harus diperhatikan secara seksama.

"Pasti yang pertama adalah pasti berizinnya biro tersebut, pasti berizin," kata Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Kabid PHU) Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) DIY Jauhar Mustofa, Minggu (26/1/2025).

Disampaikan Jauhar, memastikan biro umrah itu berizin atau tidak penting untuk dilakukan. Pasalnya biro umrah di DIY sendiri sekarang sudah menjamur hingga bahkan berjumlah ratusan.

Belum lagi ditambah dengan biro umrah yang hanya kantor perwakilan atau cabang dari Jakarta. Biro umrah yang berizin dapat dipastikan langsung kepada Kemenag di wilayah masing-masing.

Baca Juga:Jangan Sampai Terlena Harga Miring, Ini Standar Biaya Umrah yang Ditentukan Kemenag

"Kemudian pasti yang kedua adalah pasti pesawatnya, tiketnya. Masyarakat harus diberikan kepastian tiket sebelum keberangkatan yang dijanjikan," ujarnya.

Jauhar memberi contoh ketika jemaah dijanjikan berangkat pada bulan Desember, maka paling tidak pada November yang bersangkutan sudah harus memegang tiket.

"Kalau November belum memegang tiket, kalau menjelang keberangkatan belum memegang tiket, maka hampir dipastikan ini juga akan menjadi modus-modus penipuan," imbuhnya.

Kemudian pasti yang ketiga adalah terkait jadwal keberangkatan. Biasanya, kata Jauhar, biro-biro umrah tersebut sudah memiliki jadwal-jadwal keberangkatan pada jemaah.

"Tetapi pastikan bahwa jadwal itu berikut dengan tiketnya tadi. Jadi tiketnya harus sesuai dengan jadwalnya sebab banyak juga yang sudah terjadwal seperti itu, belum memiliki tiket, lalu kemudian diombang-ambingkan," tuturnya.

Baca Juga:Riwayat PT HMS, Biro Umrah di Yogyakarta yang Nekat Lakukan Penipuan hingga Rugikan Jemaah Miliaran

Keempat yakni pastikan juga hotel yang akan ditinggali selama berada di tanah suci. Perlu dicermati apakah hotel yang ditawarkan itu sesuai dengan yang akan didapatkan nanti ketika berada di sana.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak