SuaraJogja.id - Menyambut liburan Natal dan Tahun Baru, UPT Malioboro melipatgandakan jumlah personel keamanan dan kebersihan di kawasan ikon Yogyakarta tersebut.
Dilansir dari Antara, Kepala UPT Malioboro, Ekwanto menyebut bahwa untuk menjaga kenyamanan para wisatawan yang menghabiskan liburan di kawasan Malioboro, pihaknya bersiap menambah personel di lapangan.
"Jadi untuk personel Jogoboro atau keamanan di Malioboro yang biasanya 20 orang per shift akan ditingkatkan jadi dua kali lipat. Sehari ada tiga shift," terangnya kemarin.
Ia menyebut kawasan Maliboro merupakan salah satu spot bagi para wisatawan untuk menghabiskan liburan terutama saat pergantian tahun. Puncaknya biasanya mulai pukul 21.00 saat malam pergantian tahun.
"Dalam beberapa tahun terakhir pengunjung di Malioboro terutama saat pergantian tahun terus meningkat. Puncak kepadatan itu sudah bisa dilihat sekitar pukul 21.00 malam pergantian tahun hingga dini hari," ujarnya.
Para personel Jogoboro nantinya akan dibantu oleh sejumlah komunitas lain termasuk di antaranya dari Pramuka. Tak hanya menjaga keamanan, tugas mereka juga mendukung petugas kebersihan yang disiagakan selama liburan Natal dan Tahun Baru.
"Untuk petugas kebersihan biasanya 5 orang per shift di musim liburan ini kami tambah jadi 10 orang per shift. Total ada enam shift setiap harinya," jelasnya.
Selain menerjunkan personel keamanan tambahan, pihak UPT Malioboro juga menyiagakan sejumlah CCTV yang terpasang di kawasan Malioboro. Saat ini terhitung ada sebanyak 20 CCTV yang sudah terpasang di sejumlah titik di Malioboro.
Baca Juga: Warga Ngupasan Minta Keringanan Ini Jika Malioboro Jadi Kawasan Pedestrian
Berita Terkait
-
Warga Ngupasan Minta Keringanan Ini Jika Malioboro Jadi Kawasan Pedestrian
-
Tolak Malioboro Jadi Pedestrian, PPMAY Desakkan Tiga Tuntutan Kepada Pemkot
-
Puluhan Pengusaha Kukuh Tolak Malioboro Jadi Pedestrian
-
Jumlah Kendaraan di DIY Naik Saat Nataru, Ini Jalur Alternatif dari Dishub
-
Jelang Nataru, BBPOM DIY Temukan Produk Berformalin
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Seleb TikTok Gunungkidul Diduga Tipu Puluhan Juta, Bisnis Celana Boxer Berujung Penjara?
-
Revisi KUHAP: Dosen UGM Ungkap Potensi Konflik Akibat Pembatasan Akses Advokat
-
5 Rekomendasi Hotel di Penang yang Dekat dengan RS Gleneagles
-
DIY Genjot Sertifikasi Dapur MBG: Cegah Keracunan Massal, Prioritaskan Kesehatan Anak
-
UII Pasang Badan Bela Aktivis: 'Kami Tolak Perburuan Dalang Kerusuhan, Ini Pembungkaman!