SuaraJogja.id - Daffa Nasril Ahmad Buchori (13) ditemukan meninggal dunia setelah dilaporkan tenggelam saat mandi di Bendungan Pekik Jamal, Sungai Serang, yang berada di perbatasan Kalurahan Bojong 5 dan 9, Kapanewon Panjatan, Kabupaten Kulon Progo, Kamis (25/6/2020).
Seorang warga yang berada di lokasi kejadian, Supri (50), mengatakan bahwa korban sempat ditolong oleh tiga orang temannya yang bermain bersama di bendungan tersebut. Ia, yang juga melihat korban dalam kondisi tak sadarkan diri, langsung berinisiatif menolong.
"Saya pas lihat mulutnya sudah berbusa dan sudah sempat diangkat oleh teman-temannya," ujar Supri kepada awak media saat ditemui di lokasi kejadian.
Supri, yang melihat kejadian tersebut, langsung membawa korban ke tempat lebih teduh. Namun nahas, nyawa korban sudah tak tertolong.
"Setelah saya angkat, tidak lama ambulans datang langsung dibawa ke rumah duka," ucapnya.
Ia menuturkan, di lokasi kejadian memang sudah biasa dipakai untuk mandi atau berenang oleh anak-anak.
Kapolsek Panjatan AKP Maryanto membenarkan kejadian tenggelamnya seorang anak yang sedang bermain di Bendungan Pekik Jamal, Sungai Serang tersebut.
"Teman-temannya sempat memberikan bantuan, tapi tidak bisa, sehingga minta bantuan warga," kata Maryanto.
Maryanto menjelaskan, pihaknya mendapat laporan kejadian sekitar pukul 13.00 WIB. Selanjutnya pihaknya mendalami saksi-saksi yang merupakan teman korban saat mandi bersama di sungai tadi.
Baca Juga: Kapal Pengungsi Rohingya Nyaris Tenggelam di Aceh, Ditolong Nelayan
"Saat ini masih akan melakukan pendalaman saksi-saksi, kemudian nanti akan dikembangkan lagi," tandasnya.
Korban, yang sudah dipastikan meninggal dunia tersebut, langsung dibawa ke rumah duka untuk selanjutnya dimakamkan oleh pihak keluarga.
Berita Terkait
-
Kisruh Ganti Rugi Lahan Kereta Bandara, Pemkab Kulon Progo Surati BPN
-
Ganti Rugi Lahan Jalur Kereta Bandara YIA Tak Ada Titik Terang, Warga Resah
-
Berbuah Tak Biasa, Pohon Pisang Unik di Kulon Progo Jadi Tontonan Warga
-
Pergerakan di Bandara YIA Meningkat Jelang Pemberlakuan New Normal
-
Bocah 10 Tahun Ditemukan Meninggal Setelah Diduga Hanyut di Sungai Progo
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo