SuaraJogja.id - Sebuah insiden kebakaran mobil terjadi di jalur cepat Jalan Ring Road Barat tepatnya di utara Jembatan Kaliabu, Kalurahan Banyuraden, Kapanewon Gamping, Sleman, Jumat (6/11/2020). Mobil jenis sedan BMW tanpa plat nomor hangus terbakar dan sempat menghambat akses kendaraan.
Seorang saksi mata Mardani (63) menjelaskan bahwa peristiwa terjadi sekitar pukul 05.00 wib. Dirinya tengah menyiapkan bensin eceran di sekitar lokasi untuk dijual.
"Saya datang dari arah utara untuk berjualan bensin. Lalu saya melihat ada banyak mobil berhenti. Setelah saya dekati ke depan ternyata sebuah mobil terbakar, saat itu apinya sudah besar," kata Mardani ditemui wartawan di lokasi.
Ia mengatakan awalnya memang mendengar suara mobil yang kerap bolak-balik di tempatnya jualan. Mardani menduga jika pengemudi adalah montir bengkel yang sedang test drive.
Baca Juga: Dukum IKM Daerah Hadapi Pandemi, Disperindag DIY Gelar Jogja Premium Export
"Saya kira hanya montir yang sedang mencoba mesin mobil. Tapi kok jam 5 pagi di jalanan sepi seperti itu. Bahkan mobil melaju dengan kecepatan tinggi sampai ngepot-ngepot (drifting)," katanya.
Warga Pedukuhan Dowangan, Kalurahan Banyuraden tersebut melanjutkan bahwa insiden tersebut sempat membuat kemacetan di lokasi setempat. Selanjutnya petugas pemadam kebakaran (Damkar) datang untuk memadamkan api.
Kepala Seksi (Kasi) Operasional dan Investigasi Kebakaran Bidang Pemadam Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sleman, Suwandi mengatakan bahwa pihaknya mendapat laporan kebakaran mobil dari warga. Dua unit mobil damkar diterjunkan ke lokasi.
"Iya betul, anggota tadi ke lokasi untuk melakukan pemadaman. Sebanyak dua mobil kami terjunkan untuk melakukan pemadaman," katanya.
Suwandi menjelaskan jika tidak ada korban dalam insiden itu. Kendati demikian pihaknya tak mengetahui pemilik mobil, pasalnya dia tak berada di lokasi saat pemadaman dilakukan.
Baca Juga: 129 Santri di Bantul Terinfeksi, Kasus COVID-19 DIY Tembus 4.140
"Keberadaan pemilik mobil tidak diketahui. Ketika petugas selesai memadamkan dan mencari data pemilik dan nomor plat mobil, semuanya tidak ada," jelas dia.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Dipecundangi PSBS Biak, PSS Sleman Terbenam di Dasar Klasemen
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat
-
Guru Besar UGM: Hapus Kuota Impor AS? Petani Lokal Bisa Mati Kutu