SuaraJogja.id - Kasus sembuh dari Covid-19 di Indonesia bertambah 7.871 orang pada Kamis (31/3/2022). Maka dari itu, menurut catatan Satuan tugas (Satgas) penanganan Covid-19, hingga saat ini total pasien sembuh dari Covid-19 menjadi 5.750.802 orang.
Berdasarkan data Satgas Penanganan COVID-19 yang diterima di Jakarta, Kamis, tambahan kasus sembuh COVID-19 paling banyak terdapat di Jawa Barat dengan angka 1.690 orang.
Kemudian, diikuti dengan DKI Jakarta (1.316), DI Yogyakarta (828), Jawa Tengah (671), Nusa Tenggara Timur (632), dan Jawa Timur (415).
Sementara, kasus positif COVID-19 di Indonesia mengalami tambahan sebanyak 3.332 sehingga total menjadi 6.012.818 orang.
Baca Juga: Capai 4.022 Orang, DIY Sumbang Jumlah Terbanyak Pasien Covid-19 Sembuh
Tambahan kasus positif terbanyak terdapat di Jakarta dengan 729 orang, kemudian diikuti dengan Jawa Barat (677), Jawa Tengah (461), Jawa Timur (255), dan Banten (255).
Sedangkan, kasus meninggal akibat COVID-19 secara nasional bertambah sebanyak 89 orang sehingga menjadi 155.089 hingga saat ini.
Tambahan kasus meninggal akibat COVID-19 paling banyak terdapat di Jawa Tengah (13), kemudian diikuti dengan Jawa Timur (12), Kepulauan Riau (12), DI Yogyakarta (11), dan DKI Jakarta (8).
Kasus aktif secara nasional mengalami penurunan sebanyak 4.628 orang sehingga menjadi 106.927 orang. Satgas juga melaporkan sebanyak 133.393 spesimen diperiksa per hari ini, dan mencatat 6.111 suspek COVID-19.
Satgas mengimbau masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan, yang meliputi menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. [ANTARA]
Baca Juga: Dinkes Gunungkidul Sebut Tingkat Kesembuhan Sangat Bagus, Sisakan 354 Kasus Aktif Covid-19
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini