SuaraJogja.id - Seekor penyu jenis Lekang terdampar di kawasan Pantai Glagah, Kapanewon Temon, Kabupaten Kulon Progo. Satwa tersebut ditemukan dalam kondisi mati dengan sejumlah luka.
Penemuan satwa dilindungi tersebut dibenarkan oleh Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa wilayah V Kulon Progo, Aris Widyatmoko. Penyu tersebut ditemukan pada Selasa (14/5/2024) dini hari tadi oleh seorang warga yang tengah memancing.
Ketika ditemukan oleh warga, penyu tersebut dalam kondisi lemas. Warga sempat memindahkan satwa tersebut ke daratan.
"Jadi itu sudah menepi malam tadi dan ditemukan warga sekitar yang lagi mancing, kemudian diamankan ke darat," kata Aris saat dikonfirmasi, Selasa pagi.
Baca Juga: KPU Kulon Progo Perpanjang Pendaftaran PPK Girimulyo, Ini Alasannya
Kemudian keesokan paginya warga melaporkan temuan tersebut kepada petugas yang tengah berpatroli. Ketika dicek tadi pagi, ternyata reptil laut itu sudah mati.
Temuan ini lantas dilaporkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Yogyakarta. Berdasarkan pemeriksaan oleh petugas, penyu tersebut berkelamin jantan dengan bobot 50 kg dan panjang 1 meter.
Penyu yang diperkirakan berusia sekitar 30 tahun itu diduga telah mati saat pertama ditemukan. Namun memang, kata Aris, belum diketahui penyebab pasti kematian penyu tersebut.
"Dari pemeriksaan tadi, ada temuan luka lecet pada kaki depan sebelah kiri. Kemudian dari mulut keluar darah. Informasi dari tim di lapangan, kemungkinan ada luka di dalam tubuh ataupun makanan yang berbahaya," paparnya.
Usai dilakukan pemeriksaan, tim BKSDA bersama Polhut, TNI AL dan Polairud dibantu warga membantu menguburkan penyu tersebut di sekitar lokasi penemuan.
Baca Juga: Kapolres Kulon Progo Ingatkan Pelaku Penerbangan Balon Udara Ilegal Bisa Dihukum Pidana Penjara
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Lewat Bola dan Sponsorship di GFL Series 3, BRI Tanamkan Nilai Positif ke Anak Muda
-
Hadiah Digital yang Bangkitkan Solidaritas Sosial, Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip