Siswanya Gondrong, SMA Kolese De Britto Jogja Dibilang Terunik Se-Indonesia

Semua pelajar di sekolah ini adalah laki-laki.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Kamis, 14 Mei 2020 | 19:07 WIB
Siswanya Gondrong, SMA Kolese De Britto Jogja Dibilang Terunik Se-Indonesia
SMA Kolese De Britto Jogja - (Instagram/@undercover.id)

SuaraJogja.id - Di masa SMA, "razia rambut" sering menjadi momok bagi siswa laki-laki. Namun tidak begitu dengan SMA Kolese De Britto Jogja, di SMA Katolik yang berlokasi di Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY ini, justru banyak siswa yang gondrong.

Warganet pun terpesona ketika sebuah video kompilasi potret sekolah yang semua siswanya laki-laki itu diunggah ke Instagram oleh akun @jogja24jam. Bahkan, baru tujuh jam sejak diunggah, video itu telah disaksikan lebih dari 94 ribu kali.

"Ada yang sekolah di sana?
edited: @jogjaviews
video by @ernezsto
#SMAjogja #jogjaviews," tulis @jogja24jam, Kamis (14/5/2020).

Di bagian depan video itu diperlihatkan kolase foto siswa-siswa berambut gondrong SMA Kolese De Britto. Disertakan pula tulisan "SMA paling unik & keren di Indonesia" di video itu.

Baca Juga:ASDP Potong Belanja Modal Hingga Rp 500 Miliar Akibat Covid-19

Pada foto berikutnya, disebutkan beberapa ciri sekolah yang juga populer dengan sebutan "JB" ini, yang dianggap beda dari sekolah pada umumnya. Yang pertama, "Semua murid boleh gondrong. Enggak ada razia rambut!"

Kemudian yang kedua, semua pelajar di sekolah ini adalah laki-laki. Menurut video itu, mereka pun diizinkan untuk bebas berekspresi, termasuk memanjangkan rambut sesuka hati.

Di slide ketiga, disebutkan bahwa seluruh siswa di SMA Kolese De Britto "Pakai seragam cuma hari Senin. Sisanya pakaian bebas!" Tampak pula pada foto yang ditampilkan, sekelompok pria gondrong mengenakan pakaian santai sambil berpose di depan kamera.

SMA Kolese De Britto Jogja - (Instagram/@jogja24jam)
SMA Kolese De Britto Jogja - (Instagram/@jogja24jam)

Tak hanya itu, siswa SMA Kolese De Britto juga dinilai selalu kompak saat memberi dukungan untuk tim yang sedang bertanding dari sekolahnya. Mereka juga dianggap memiliki suara paling kencang ketika menjadi suporter, sehingga selalu menghadirkan suasana ramai di setiap pertandingan.

Warganet pun memberikan berbagai komentar tambahan tentang keunikan SMA Kolese De Britto. Mereka terkesan dengan sekolah yang dikelola Yayasan de Britto asuhan para pastor dan frater Serikat Jesus (SJ) ini.

Baca Juga:Hamil Akibat Diperkosa, Fakta Baru NF Bikin Kaget Ketua RT di Sawah Besar

"Dan muridnya pinter-pinter," tulis @crisphi_cute.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak