Lagi Liburan di Jogja? Ini Info Terbaru Harga Tiket Masuk Heha Sky View

Memasuki era new normal, Heha Sky View berlakukan sejumlah protokol kesehatan secara ketat.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Arendya Nariswari
Rabu, 09 September 2020 | 18:25 WIB
Lagi Liburan di Jogja? Ini Info Terbaru Harga Tiket Masuk Heha Sky View
Heha Sky View di Yogyakarta. (Instagram/@hehaskyview)

SuaraJogja.id - Yogyakarta memang memiliki daya pikat tersendiri bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Berbagai destinasi wisata alternatif pun terus bermunculan dan sukses membuat banyak orang penasaran.

Salah satu destinasi wisata hits yang belakangan ramai diperbincangkan oleh publik ialah Heha Sky View. Memasuki era new normal, Heha Sky Vew sudah kembali beroperasi sejak 15 Juni 2020 lalu.

Sebelumnya, Heha Sky View sempat tutup untuk sementara waktu akibat adanya pandemi COVID-19.

Bagi Anda yang masih merasa asing dengan destinasi ini, Heha Skyview sebenarnya merupakan spot Instagramable yang cocok untuk dijadikan tempat bersantai bersama keluarga dan sahabat di akhir pekan.

Baca Juga:Bermula dari Buku Misterius, Sutrisno Sulap Kiringan Jadi Desa Wisata Jamu

Heha Skyview di Yogyakarta. (Instagram/@hehaskyview)
Heha Skyview di Yogyakarta. (Instagram/@hehaskyview)

Dari Heha Sky View, Anda bisa menyaksikan indahnya pemandangan alam dan juga kawasan permukiman di Yogyakarta dari ketinggian.

Tak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati suasana sembari menikmati kuliner dari food court dan restoran Heha Sky View.

Sebelum berkunjung, berikut Suarajogja.id berikan informasi lengkap terkait harga tiket masuk HeHa Sky View di bawah ini.

Harga Tiket Masuk Heha Sky View

Sebelum menikmati suasana di destinasi wisata ini, pengunjung akan dikenai biaya tiket masuk yang terbagi menjadi dua kategori yakni siang dan sore hari.

Baca Juga:Gerakan Indonesia Care Cerminkan Wisata Nusantara Aman dari Covid-19

Berikut informasi harga tiket masuk Heha Sky View terbaru yang berhasil kami dapatkan dari laman akun Instagram @hehaskyview, Rabu (9/9/2020).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak