Kiai di Banten Wafat Usai Baca Dua Kalimat Syahadat, Netizen: Ini Namanya Husnul Khotimah

Kiai tersebut roboh seusai membaca dua kalimat syahadat

Galih Priatmojo
Senin, 09 Agustus 2021 | 18:00 WIB
Kiai di Banten Wafat Usai Baca Dua Kalimat Syahadat, Netizen: Ini Namanya Husnul Khotimah
Kiai lebak wafat seusai baca dua kalimat syahadat. [kamerapengawas]

SuaraJogja.id - Kiai asal Lebak wafat usai mengucap dua kalimat syahadat dalam rangkaian acara pernikahan di Kampung Barengkok.

Dalam video yang diunggah akun @kamerapengawas, tampak seorangKiai memimpin acara ijab kabul seorang warga di Kampung Barengkok, Desa Muncang.

Terlihat seorang kiai yang dalam keterangan diketahui bernama KH Usep memimpin rangkaian ijab kabul warga tersebut. Sesaat seusai calon pengantin mengucap ijab kabul, KH Usep kemudian membacakan dua kalimat syahadat.

Namun sekejab setelah menyelesaikan dua kalimat syahadat, Kiai tersebut tampak terhuyung-huyung lalu tubuhnya perlahan ambruk. Sejumlah warga yang melihat seketika mencoba memegangi tubuh KH Usep dan segera meminta pertolongan.

Baca Juga:Habib Saggaf Aljufri Wafat, Pelayat Menyemut Datang dari Segala Arah Mata Penjuru Angin

"Awalnya acara berjalan sangat lancar hingga sang pengantin pria sukses mengucapkan ijab kabul. Saat KH Usep mengucap dua kalimat syahadat tiba-tiba ia terjatuh. Lalu warga yang hadir di situ langsung memberikan pertolongan. Namun nyawa KH Usep tidak tertolong," tulis keterangan akun tersebut.

Lebih lanjut, wafatnya Kiai asal Muncang Kabupaten Lebak, Banten tersebut terjadi pada Minggu (8/8/2021) kemarin.

Video yang mengharukan tersebut mendapat perhatian besar dari netizen.

"Biarpun gak kenal kalau pemuka agama meninggal ikutan sedih, ikut kehilangan Husnul Khotimah kiai," kata bati*****

"Saat KH Usep mengucapkan dua kalimat syahadat tiba-tiba ia terjatuh, Bismillah surga," kata deka*****

Baca Juga:Temuan BPK, Anies Bayar Gaji Pegawai yang Telah Wafat dan Pensiun Rp862 Juta

"Innalillahi wainna illaihi roojiiun kematian yang begitu indah Masya Allah...Jannah In Syaa Allah..aamiiin," kata yant*****

"Ya Allah iri hamba melihatnya, Allahumagfirlahu Alfatihah," kata novi****

"Masya Allah husnul khotimah Kiai," tulis sigit****

"Indah banget,' tulis rur****

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun benar-benar Allah matikan setelah mengucap dua kalimat dengan sempurna, MasyaAllah," tulis taufiq****

"Betul-betul ini yang dinamakan husnul khotimah," tulis angel****

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini