SuaraJogja.id - Sekelompok remaja menggunakan sepeda motor kembali berulah di Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) Gunungkidul. Kali ini, tanpa alasan yang jelas mereka melakukan aksi pelemparan sebuah kendaraan pick up warga setempat yang kebetulan melintas berlawanan arah. Akibatnya kaca depan mobil pick up tersebut pecah.
Nasib apes ini menimpa warga Padukuhan Bali, Kalurahan Girisekar, Kapanewon Panggang bernama Minto. Mobil yang dikemudikannya menjadi sasaran lempar batu oleh segerombolan pemotor di kawasan JJLS wilayah Kapanewon Panggang, Sabtu (30/10/2021) petang.
Kapolsek Panggang AKP Ahmad Fauzi Wibowo, mengatakan peristiwa tersebut terjadi Sabtu petang. Saat itu ada segerombolan remaja menggunakan sepeda motor melintas dari timur (Saptosari) menuju ke barat (Panggang).
"Kejadiannya di JJLS lagi,"papar Fawzi, Sabtu malam ketika dikonfirmasi.
Baca Juga:Belajar dari YouTube, Doris Gasak Laptop dan Handphone dari 20 SD di Gunungkidul
Dari arah berlawanan, korban mengemudikan mobil jenis Carry Pick Up nopol AB 8678 GD dari arah barat (Panggang) menuju arah ke timur (Saptosari). Saat sudah dekat, tiba - tiba salah seorang pemotor melemparkan batu ke arah kaca mobil yang dikemudikan oleh korban.
Lemparan batu itu membuat kaca mobil bagian depan hancur. Karena panik, korban pun tidak sempat melihat pemotor yang melempar batu tersebut. Beruntung pecahan kaca pick up tersebut tidak mengenai korban.
"Pasca kejadian korban mengalami trauma, kerugian diperkirakan ratusan ribu,"terangnya.
Saat peristiwa terjadi kondisi jalan agak sepi sehingga tidak ada warga yang berinisiatif melakukan pengejaran. Peristiwa tersebut langsung dilaporkan ke pihak Kalurahan dan diteruskan ke Bhabinkamtibmas setempat.
Kontributor : Julianto
Baca Juga:Girang PTM Digelar Lagi, Warga Gunungkidul Ini Penuhi Nazar Jalan Kaki Sejauh 25 Km